Dampingi Jokowi, Heru Budi Pastikan Stok Aman dan Harga Terkendali Jelang Lebaran

Thursday, 13 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 DAELPOS.com – Dalam rangka memastikan pasokan pangan pokok dan harga jelang Lebaran, Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendampingi Presiden RI Joko Widodo dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir untuk meninjau Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Kamis (13/4). Pj. Gubernur Heru mengatakan, Pemprov DKI Jakarta terus melakukan pemantauan dan antisipasi terhadap stok pangan.

“Kami bersama seluruh pihak terkait akan terus memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pasokan bahan pokok dan pangan yang cukup. Sebab stok pangan yang aman dan lancar akan memberikan jaminan kestabilan harga pangan selama bulan puasa hingga menjelang Lebaran,” terang Pj. Gubernur Heru.

Dalam tinjauan tersebut, Presiden Jokowi dan rombongan turun langsung untuk mengecek harga di pasar mulai dari telur, ayam, bawang merah, dan cabai. Berdasarkan tinjauan, harga pangan pokok terpantau terkendali dengan baik yang menandakan pasokan lancar, kecuali bawang bombay yang naik harganya.

Hal senada disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai meninjau harga komoditas dan sembako di Pasar Minggu. Berdasarkan hasil pengamatannya langsung, terlihat harga-harga bahan pokok menjelang Lebaran 2023 tetap stabil.

“Ya, yang paling penting harga bahan-bahan pokok tidak ada yang naik. Banyak yang turun, yang naik hanya bawang bombai, yang lain tidak. Telur bagus, ayam baik, kemudian bawang merah juga baik, cabai dulu sampai Rp 100.000, sekarang Rp 35.000—Rp 40.000. Saya kira semuanya baik, artinya pasokannya lancar sehingga harganya jadi turun,” ujar Presiden Jokowi.

Sebelum ke Pasar Minggu, Presiden Jokowi turut mengunjungi Pasar Tugu Palsigunung, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat, untuk mengecek harga bahan pangan pokok yang ada di pasar tersebut menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah.

See also  Cegah Kejadian Berulang, KLHK Siapkan Langkah Pengamanan Jalur Lintas Gajah di Tol Pekanbaru-Dumai

Presiden Jokowi memastikan, harga sejumlah kebutuhan pokok di Pasar Tugu masih cukup stabil, mulai dari bawang, telur, hingga daging ayam. Namun, harga beras di pasar tersebut masih cukup tinggi. Untuk mengatasi harga beras yang belum terkendali, Presiden Jokowi telah menginstruksikan Bulog untuk segera melakukan langkah cepat. Salah satunya dengan mengadakan operasi pasar agar harga beras menjadi stabil.

Selain memantau harga pangan, Presiden Jokowi berkesempatan menyapa warga, serta memberikan bantuan sembako kepada para pedagang dan pengunjung pasar.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dan Menteri BUMN Erick Thohir, selain Pj. Gubernur Heru adalah Utusan Khusus Presiden Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan Muhamad Mardiono, Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin beserta jajarannya dan Dirut Perumda Pasar Jaya Tri Prasetyo.

Berita Terkait

Senator Mirah Jelaskan Keseimbangan Ekonomi dan Lingkungan Harus Jadi Prioritas Tata Ruang Daerah
Langkah Awal RUU Hilirisasi Sektor Mineral dan Batu Bara, Komite II belanja masalah di Kepulauan Riau
Generasi Muda sebagai Pemilih Pemula: Peran SMA Muhammadiyah Bangkinang dalam Demokrasi
Sempat Terkendala Biaya Mobilisasi, 7 Nelayan Aceh Timur Kini Berada di Yangon dan Menunggu Proses Pemulangan
JTT Lakukan Contraflow KM 55 s.d KM 65 Ruas Jalan Jakarta-Cikampek
Senator Mirah Tekankan Pentingnya Perhatian pada BUMDes untuk Percepatan Pembangunan Desa
BULD DPD RI Harmonisasi Tata Kelola Pemerintahan Desa
Komite I Kunjungi Pemkot Bandung, serap Permasalahan Penerimaan ASN khususnya PPPK

Berita Terkait

Friday, 7 February 2025 - 06:53 WIB

Senator Mirah Jelaskan Keseimbangan Ekonomi dan Lingkungan Harus Jadi Prioritas Tata Ruang Daerah

Tuesday, 4 February 2025 - 07:47 WIB

Langkah Awal RUU Hilirisasi Sektor Mineral dan Batu Bara, Komite II belanja masalah di Kepulauan Riau

Friday, 31 January 2025 - 09:23 WIB

Generasi Muda sebagai Pemilih Pemula: Peran SMA Muhammadiyah Bangkinang dalam Demokrasi

Sunday, 26 January 2025 - 12:15 WIB

Sempat Terkendala Biaya Mobilisasi, 7 Nelayan Aceh Timur Kini Berada di Yangon dan Menunggu Proses Pemulangan

Sunday, 26 January 2025 - 12:09 WIB

JTT Lakukan Contraflow KM 55 s.d KM 65 Ruas Jalan Jakarta-Cikampek

Berita Terbaru

Olahraga

Livin’ Mandiri Petik Kemenangan Atas Electric PLN

Friday, 7 Feb 2025 - 21:47 WIB