Dukung Kegiatan Mengaji di Sekolah, Syech Fadhil: Ini Bagian dari Pemberantasan Buta Huruf Alquran…

Wednesday, 24 July 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

DAELPOS.com – Senator DPD RI asal Aceh, HM Fadhil Rahmi Lc MAg, atau akrab disapa Syech Fadhil, mengapresiasi kebijakan Kakanwil Kemenag dan Pj Gubernur yang kembali menggalak-kan rutinitas menggaji ‘lima belas menit atau limit’ sebelum memulai pelajaran tiap harinya bagi siswa di Aceh.

Kebijakan ini dinilai penting untuk kembali membumikan Alquran di Aceh serta menumbuhkan generasi qurani di masa depan.

“Kita mengapresiasi kebijakan ini dan saya nilai sangat penting. Ini bagian dari pemberantasan buta huruf Alquran di kalangan generasi muda Aceh saat ini,” kata Syech Fadhil yang juga sahabat Ustadz Abdul Somad (UAS) di Aceh ini.

Menurutnya, beberapa waktu lalu ada riset yang menyebutkan banyaknya mahasiswa di Aceh yang ternyata kurang lancar dalam membaca Alquran.

Maka, kata Syech Fadhil, kegiatan mengaji 15 menit setiap hari sebelum pelajaran dimulai di sekolah-sekolah yang ada di Aceh, menjadi solusi bagi pemberantasan buta aksara Alquran di kalangan generasi muda Aceh.

Selain itu, kata Syech Fadhil, kebijakan mengaji sebelum pelajaran dimulai di sekolah, juga bagian penting dalam menciptakan generasi islami.

“Yang penting bukan sekedar membaca Alquran, tapi juga membentuk karakter siswa yang islami serta sesuai dengan nilai-nilai islami,” ujar senator muda ini lagi.

Sebelumnya diberitakan, Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh Drs H Azhari MSi bersam Penjabat (Pj) Gubernur Aceh H Bustmi Hamzah SE MSi, Launching Program Lima Belas Menit (Limit) Bersama Qur’an sebagai bagian Program Gerakan Tuntas Baca (Getba) Qur’an, Selasa 23 Juli 2024.

Peluncuran Program Limit Bersama Qur’an dan Getba Qur’an yang didampingi Pj Wali Kota Banda Aceh Ade Surya ST ME dan Kadis Pendidikan Aceh Marthunis ST DEA, di SMA Negeri 11 Banda Aceh kawasan Gampong Blang Cut Lueng Bata Banda Aceh.

See also  Kabupaten Tulang Bawang Percepat Layanan Melalui Mal Pelayanan Publik

Pj Gubernur Aceh dan Kakanwil harapkan dukungan dan terus berkolaborasi bersama, baik antara mitra di internal maupun di luar sekolah, untuk jenjang SMA dan SMK.

Gerakan Tuntas Baca Qur’an dari Kemenag Aceh ini merupakan program tuntas baca tulis Al-Qur’an pada sekolah umum.

Ini juga langkah penting dan bisa jadi kontribusi berar bersamu dewan guru dalam penuntasan buta aksara Al-Qur’an.

Berita Terkait

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan
Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah
#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#
Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah
H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ

Berita Terkait

Tuesday, 6 May 2025 - 18:28 WIB

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan

Tuesday, 6 May 2025 - 08:53 WIB

Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah

Monday, 28 April 2025 - 22:14 WIB

#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Saturday, 12 April 2025 - 09:19 WIB

Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap

Berita Terbaru