Mendes Yandri Resmikan 14 SPPG yang Dikelola BUMKal di Yogyakarta

Tuesday, 20 May 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Sleman – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto resmikan 14 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang diinisiasi oleh Badan Usaha Milik Kalurahan (BUMKal) di Kawasan Tebing Breksi Desa Sambirejo, Selasa (20/5/2025) pagi.

Mendes Yandri mengatakan, 14 Unit SPPG ini merupakan kolaborasi antara Kementerian Desa PDT lewat BUM Kalurahan dengan Badan Gizi Nasional (BGN).

“Ini merupakan komitmen kami dari Kemendes PDT untuk mendukung secara langsung program Presiden Prabowo Subianto yaitu Makan Bergizi Gratis (MBG),” kata Mendes Yandri.

Mendes Yandri berharap Program MBG ini bisa menciptakan ekosistem ekonomi di desa-desa, yaitu desa menjadi penyuplai bahan baku untuk program MBG ini seperti padi, sayur mayur, ikan telur atau daging.

Mendes Yandri mengapresiasi Asosiasi BUM Kalurahan di Yogyakarta yang menginisiasi pendirian 14 SPPG ini.

Peresmian 14 titik SPPG hari ini, yang dibangun oleh BUM Desa dan BUM Desa Bersama, menandai sebuah tonggak penting jika desa mampu menjadi pabrik gizi nasional—lokal, mandiri, dan berkeadilan.

“Mohon doanya agar Kementerian Desa kolaborasi dengan BGN dan KSP serta Kementerian lain untuk terus genjot Bangun Desa, Bangun Indonesia dan wujudkan Asta Cita ke-6 Presiden Prabowo yaitu Membangun Dari Desa dan Dari Pinggiran untuk Pemerataan Ekonomi dan Pemberantasan Kemiskinan,” kata Mantan Wakil Ketua MPR RI ini.

“Kami berharap dengan adanya SPPG yang dikelola BUM Desa dan Koperasi Desa Merah Putih, maka desa-desa di Indonesia jadi lebih sejahtera dan maju karena keduanya ada pemacu dan pemicu ekonomi di desa,” kata Mendes Yandri.

Mendes Yandri juga mengingatkan agar pengelola SPPG ini nantinya menjaga kualitas bahan baku dan higienitas agar gizi terjaga dan terjamin untuk penerima manfaat.

See also  Prabowo Alokasikan Rp5 Triliun untuk 30 Rangkaian KRL Baru

“Tidak boleh protapnya keluar dari BGN, standar pelayanannya, gizinya, bahan bakunya, pengirimannya, itu semua harus kita taati. Karena kita tidak mau dalam perjalanan nanti, ada hal-hal yang tidak kita inginkan, karena yang kita layani ini adalah anak-anak kita semua, ibu hamil dan lain sebagainya,” lanjutnya.

Mendes Yandri menyebut, siapapun yang bertugas di SPPG harus mengetahui tugas dan fungsinya serta meminta semua pihak mengawal dan memastikan pelaksanaan SPPG berjalan baik.

Turut hadir dalan peresmian ini Kepala Staf Kepresidenan AM Putranto, Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana, Deputi V KSP Harianto, Direktur Kelembagaan BNI Eko Setyo Nugroho, dan Forkompimda Sleman.

Mendes Yandri bersama KSP AM Putranto dan Kepala BGN meninjau langsung fasilitas yang dimiliki SPPG yang terletak berdekatan dengan Kawasan Tebing Breksi.

Sementara itu, Kepala BGN Dadan Hindayana memaparkan, saat ini sudah berdiri 1.343 SPPG di 38 provinsi dengan 100 persen mitra berasal dari pelaku UMKM.

“Setiap SPPG melibatkan setidaknya 15 supplier UMKM, artinya, dari 30 ribu SPPG yang ditargetkan tahun ini, akan ada sekitar 450 ribu UMKM yang terlibat langsung, dan total pekerja yang disasar mencapai 1,5 juta orang,” jelas Dadan.

Turut mendampingi Mendes Yandri, Dirjen PEID Tabrani, Staf Ahli Mendes Sugito, Staf Khusus M Khoirul Huda, Direktur Promosi dan Produk Unggulan Yusra, dan Kepala Pusat Evaluasi Kebijakan Asnawi Sabil.

Berita Terkait

Indonesia Tegaskan Posisi sebagai Destinasi Investasi Berkelanjutan di WEF 2026
Hutama Karya Catat 594 Ribu Kendaraan di Tol Trans Sumatera Selama Libur Isra Mi’raj 2026
Para Pionir di Tanah Timur: Kisah Transmigran yang Mengubah Merauke
Presiden Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan yang Langgar Kawasan Hutan
Tol Japek II Selatan Dibuka Fungsional Gratis Saat Mudik Lebaran 2026
Bea Cukai Teluk Bayur Perkuat Pemahaman Ekspor CPO dan Turunannya
OJK Terbitkan aturan Gugatan untuk Perlindungan Konsumen
Menaker Dorong Hubungan Industrial Kolaboratif, PKB Jadi Kunci Positive-Sum Game
Tag :

Berita Terkait

Thursday, 22 January 2026 - 15:23 WIB

Hutama Karya Catat 594 Ribu Kendaraan di Tol Trans Sumatera Selama Libur Isra Mi’raj 2026

Thursday, 22 January 2026 - 10:43 WIB

Para Pionir di Tanah Timur: Kisah Transmigran yang Mengubah Merauke

Wednesday, 21 January 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan yang Langgar Kawasan Hutan

Wednesday, 21 January 2026 - 13:27 WIB

Tol Japek II Selatan Dibuka Fungsional Gratis Saat Mudik Lebaran 2026

Wednesday, 21 January 2026 - 09:25 WIB

Bea Cukai Teluk Bayur Perkuat Pemahaman Ekspor CPO dan Turunannya

Berita Terbaru

Olahraga

Falcons Tirta Bhagasasi Buat LavAni Kerja Keras

Thursday, 22 Jan 2026 - 20:02 WIB

foto ist

Nasional

Kimia Farma dan BPOM Perkuat Sinergi Industri Farmasi Nasional

Thursday, 22 Jan 2026 - 17:36 WIB