Mendes Yandri Panen Melon dan Telur Ayam yang Dibangun Gunakan Dana Desa

Sunday, 20 July 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

daelpos.com – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto melakukan panen perdana Melon Sweet Honey di Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen, Minggu (20/7/2025).

Selain Melon, Mendes Yandri juga panen telur ayam dengan sistem Longyam, dimana ayam petelur sebanyak 1.080 Ekor dan di bawah kandang ayam itu ada ternak lele sebanyak 20.000 ekor.

Agrowisata ini dikelola oleh BUMDesa Karya Mandiri dan pembangunan menggunakan Dana Desa.

Hal ini mendapat respon positif dari Mendes Yandri yang memuji Kepala Desa Kaliwedi Daryono sukses mengembangkan BUMDesa Karya Mandiri.

“Agrowisata ini sangat bagus kareja memanfaatkan potensi alam seperti air, panas matahari lewat solar panel, dan anak muda dilibatkan,” kata Mendes Yandri.

Siklus ekonomi, kata Mendes Yandri, yang dibangun di Desa Kaliwedi ini sangat bagus dan patut menjadi percontohan untuk desa-desa yang lain.

Desa Kaliwedi bisa jadi percontohan bagi desa-desa yang lain dalam memanfaatkan Dana Desa dengan memanfaatkan potensi yang ada.

“Potensi wisata diadakan, sumber bahan baku pangan untuk Makan Bergizi Gratis diadakan, dan produknya juga telah dijual hingga Pulau Bali,” kata Mantan Wakil Ketua MPR RI ini.

Desa Kaliwedi bersama BUMDesa Karya Mandiri menjadi contoh kesuksesan mengaplikasikan Program Ketahanan Pangan yang bersumber dari Dana Desa.

Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2025 mewajibkan untuk mengalokasikan 20 persen Dana Desa untuk Ketahanan Pangan.

“Telur, Lele dan buah yang dihasilkan ini bisa mendukung program Makan Bergizi Gratis,” kata Menteri Kelahiran Bengkulu ini.

Mendes Yandri menegaskan jika keberhasilan yang ditunjukkan oleh Desa Kaliwedi dan BUMDesa Karya Mandri ini harus dijadikan percontohan dan jika perlu di replikasi oleh desa-desa lain di Indonesia.

See also  Tindak Lanjuti MoU, Kementerian PU dan BGN Akan Fokus Bangun Dapur MBG di Wilayah 3T

Melihat potensi yang dimiliki, maka Mendes Yandri menyarankan untuk mengembangkan lagi Green House tersebut agar produksi Melon dan Kelengkeng meningkat.

Selain memanen, Mendes Yandri, Bupati Sragen Sigit Pamungkas, dan sejumlah undangan juga menikmati buah-buah hasil produksi Green House Desa Kaluwedi tersebut yaitu Buah Melon Sweet Honey dan Kelengkeng.

Turut hadir Bupati Sragen Sigit Pamungkas, dan Forkompimda Sragen, Kepala Desa Kaliwedi Daryono dan Direktur BUMDesa Hartono.

Turut dampingi Mendes Yandri, Sekjen Taufik Madjid, Dirjen PEID Tabrani, Dirjen PDP Nugroho Setijo Nagoro, Staf Khusus Khoirul Huda, dan Direktur Sarpras PDP Farida Kurnianingrum

Berita Terkait

Kunjungan ke Kota Tua Jakarta Tembus 2,4 Juta Sepanjang 2025
Saat Dunia Sibuk Bangun AI, Kementerian Transmigrasi Siapkan Talenta Sangat Unggul Lewat Beasiswa Patriot
Rapat Kerja Komisi V DPR RI, Infrastruktur Kementerian PU Dukung Kelancaran Lalu Lintas Selama Nataru 2025/2026
Mendes Yandri Dorong Kolaborasi Global Atasi Perubahan Iklim
Kolaborasi Kementerian PU dan Hutama Karya, Penanganan Batu Lubang Perkuat Akses Tarutung – Sibolga
Lintasan Terdampak Banjir, KAI Atur Ulang Perjalanan Kereta
Menag ke Mesir, Bahas Agenda Ekoteologi dan Al-Azhar
Kementerian PU Imbau Kendaraan ODOL Tak Melintasi Jembatan Bailey di Sumatera

Berita Terkait

Wednesday, 21 January 2026 - 00:53 WIB

Kunjungan ke Kota Tua Jakarta Tembus 2,4 Juta Sepanjang 2025

Wednesday, 21 January 2026 - 00:28 WIB

Saat Dunia Sibuk Bangun AI, Kementerian Transmigrasi Siapkan Talenta Sangat Unggul Lewat Beasiswa Patriot

Wednesday, 21 January 2026 - 00:13 WIB

Rapat Kerja Komisi V DPR RI, Infrastruktur Kementerian PU Dukung Kelancaran Lalu Lintas Selama Nataru 2025/2026

Tuesday, 20 January 2026 - 12:56 WIB

Mendes Yandri Dorong Kolaborasi Global Atasi Perubahan Iklim

Tuesday, 20 January 2026 - 12:52 WIB

Kolaborasi Kementerian PU dan Hutama Karya, Penanganan Batu Lubang Perkuat Akses Tarutung – Sibolga

Berita Terbaru

Olahraga

Seri Tiga di Bandung, bjb Tandamata Targetkan Sapu Bersih

Wednesday, 21 Jan 2026 - 23:39 WIB

Nasional

Mendes Yandri: 35.421 Desa Masuk Kawasan Hutan dan Tidak Ilegal

Wednesday, 21 Jan 2026 - 18:41 WIB

foto istimewa

Olahraga

Jakarta ‘Livin’ Mandiri Menatap Dua Laga di Jalak Harupat

Wednesday, 21 Jan 2026 - 16:36 WIB