Pemprov DKI Gelar Operasi Keselamatan Jaya

Monday, 10 February 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mendukung terselenggaranya Operasi Keselamatan Jaya 2025 yang diinisiasi oleh Polda Metro Jaya. Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi menerangkan, ratusan anggota Dinas Perhubungan siap diterjunkan dalam operasi tersebut, yakni mulai hari ini hingga 23 Februari 2025.

“Dalam rangka mendukung Operasi Keselamatan Jaya 2025, Pemprov DKI Jakarta, khususnya Dinas Perhubungan, siap terlibat. Kami menerjunkan 100 personel Dinas Perhubungan,” kata Pj. Gubernur Teguh saat menghadiri “Apel Operasi Keselamatan Jaya 2025” di Polda Metro Jaya, Senin (10/2).

Tidak hanya itu, pihaknya juga menerjunkan mobil derek dan menggelar uji kelayakan kendaraan. Ia menekankan, pentingnya pencegahan terhadap pengendara yang melawan arus sebagai prioritas utama pada operasi ini.

“Kemudian, ada juga mobil derek dan uji kelayakan kendaraan. Dukungan kami terutama dalam pencegahan pengendara yang melawan arus, parkir liar, serta memastikan kelayakan dan batas beban kendaraan,” tegasnya.

Sementara itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan, tujuan operasi ini adalah untuk meningkatkan kedisiplinan pengendara dalam berlalu lintas.

“Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas, serta kepatuhan masyarakat terhadap Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Selain itu, operasi ini diharapkan dapat menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas di wilayah hukum Polda Metro Jaya,” jelas Irjen Pol Karyoto.

Ia menambahkan, operasi yang melibatkan ribuan personel ini juga bertujuan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

“Anggota yang dilibatkan dalam Operasi Keselamatan Jaya 2025 sebanyak 2.979 personel, yang terdiri dari 2.799 personel kepolisian, 80 personel TNI, dan 100 personel dari Pemprov DKI Jakarta,” imbuhnya.

See also  Polsek Cengkareng Gelar Touring Safari Religi dan Bakti Sosial

Berita Terkait

Erni Daryani Desak Pemerintah untuk Perbaiki Tata Kelola Gas Elpiji 3 Kg Secara Berkeadilan
Terima Audiensi PB Lemkari, Tamsil Linrung Digadang Jadi Calon Ketum
Warga RW 14 Perumahan Kalideres Permai Desak Penertiban Lahan Fasos Fasum untuk Kepentingan Umum
Pemprov DKI Tegas Setop Pengerukan Pasir Laut Ilegal di Pulau Pari
Sinergi Pemprov DKI dan Hanwha Life Hadirkan Mobil Sahabat Perempuan dan Anak
Kesejahteraan Dosen, Pilar Pendidikan yang Terabaikan
Menko PMK – Pj. Teguh Tinjau SLB Cahaya, Sukseskan Program MBG
5.000 Lebih Kendaraan Pelanggar Aturan di Jaksel Ditindak Sepanjang 2024

Berita Terkait

Monday, 10 February 2025 - 10:26 WIB

Pemprov DKI Gelar Operasi Keselamatan Jaya

Wednesday, 5 February 2025 - 13:22 WIB

Erni Daryani Desak Pemerintah untuk Perbaiki Tata Kelola Gas Elpiji 3 Kg Secara Berkeadilan

Friday, 31 January 2025 - 09:04 WIB

Terima Audiensi PB Lemkari, Tamsil Linrung Digadang Jadi Calon Ketum

Saturday, 25 January 2025 - 17:54 WIB

Warga RW 14 Perumahan Kalideres Permai Desak Penertiban Lahan Fasos Fasum untuk Kepentingan Umum

Wednesday, 22 January 2025 - 17:38 WIB

Pemprov DKI Tegas Setop Pengerukan Pasir Laut Ilegal di Pulau Pari

Berita Terbaru

Menteri BUMN, Erick Thohir usai rapat koordinasi dengan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait di kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (10/2/2025). (DOK. Humas Kementerian BUMN)

Berita Utama

Erick Thohir Kerahkan BUMN Percepat Program 3 Juta Rumah

Tuesday, 11 Feb 2025 - 10:20 WIB

Ekonomi - Bisnis

Bersama BRI, Balee Scents Siap Melangkah ke Pasar Dunia

Tuesday, 11 Feb 2025 - 10:11 WIB