Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan komitmen terhadap pemberdayaan perempuan di lingkungan perusahaan, salah satunya melalui peran Srikandi Hutama Karya. Komitmen ini sejalan dengan prioritas pemerintah dan Kementerian BUMN yang menargetkan keterwakilan perempuan di posisi strategis minimal 25% di seluruh BUMN.

Direktur Human Capital & Legal Hutama Karya, Muhammad Fauzan mengatakan bahwa Srikandi di Hutama Karya turut berkontribusi nyata dalam pembangunan infrastruktur nasional, termasuk proyek strategis Jalan Tol Padang–Sicincin yang sukses layani pemudik saat difungsionalkan pada periode Lebaran 2025 lalu.

“Hari Kartini menjadi momentum untuk mengapresiasi peran perempuan di Hutama Karya yang telah membuktikan kontribusi signifikan dalam pengelolaan proyek strategis dan pengembangan kebijakan perusahaan yang inklusif dan ramah keluarga,” ujarnya.

Lebih lanjut, Muhammad Fauzan menyampaikan bahwa Hutama Karya juga mencatatkan pencapaian signifikan dalam pengembangan talenta perempuan. Rasio perempuan dalam kelompok nominated talent di lingkungan Hutama Karya telah mencapai lebih dari 30,8%, melampaui rata-rata industri nasional. Komitmen perusahaan dalam mewadahi para Srikandi Hutama Karya tercermin dari jumlah karyawan perempuan yang meningkat dari 451 orang pada TW IV 2023 menjadi 482 pada TW IV 2024, meski sempat mengalami fluktuasi di tahun 2022-2023. Peningkatan ini menjadi bukti keberhasilan kebijakan keberagaman perusahaan.

Dari total karyawan perempuan tersebut, sebagian diantaranya telah menduduki posisi Board of Directors (BOD)-2 atau manajerial menengah, sementara di level BOD-1 holding dan direksi anak perusahaan, keterwakilan perempuan di posisi strategis. Selain itu, posisi Direktur Manajemen Risiko Hutama Karya saat ini juga diisi oleh Perempuan, menandakan semakin terbukanya peluang kepemimpinan bagi Srikandi di lingkungan perusahaan.

See also  Kementerian PU Percepat Penanganan Longsor, Pastikan Tak Hambat Pembangunan Bendungan Bagong

Kepemimpinan perempuan juga tercermin pada posisi Direktur Utama PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI), anak usaha yang berperan sebagai kontraktor utama proyek strategis nasional, yang diamanahkan kepada Aji Prasetyanti. Sebagai Ketua Srikandi Hutama Karya, Aji memimpin HKI menyelesaikan ratusan kilometer ruas Jalan Tol Trans Sumatera dan proyek infrastruktur penting lain, serta aktif menjalankan program TJSL berkelanjutan untuk masyarakat dan lingkungan.

Deretan Srikandi inspiratif terus mengharumkan nama Hutama Karya di berbagai ajang nasional dan internasional. VP Digital Construction Hutama Karya, Amy Rachmadhani Widyastuti, berhasil terpilih sebagai Industry Ambassador dan pembicara dalam ajang Geo Connect Asia 2025 di Singapura. Sebelumnya, Amy juga mewakili Indonesia di The 4th BIM SUMMIT Bangkok 2023, membagikan best practice implementasi BIM dan Digital Construction. Sementara itu, Srikandi Divisi ETI, Sari Gita Wardani, bersama tim proyek JTTS dan Semantok, meraih Best Paper Award pada CONVR2022 di Seoul, Korea Selatan, berkat inovasi digital survey untuk monitoring proyek infrastruktur.

Di bawah kepemimpinan VP Komunikasi Korporat Hutama Karya, Intan Zania, berhasil mencatat lonjakan prestasi di bidang komunikasi korporat sepanjang 2023–2025. Pada Oktober 2023, Hutama Karya meraih empat penghargaan nasional, yaitu Terbaik 2 kategori Media Audiovisual pada Anugerah Media Humas (AMH) 2023, Pemimpin Terpopuler di Media Sosial 2023, Winner INSAN PR Indonesia kategori Manager PR dalam Jambore PR Indonesia (JAMPIRO) 2023, serta Juara 2 kategori MASTER dalam The Asset Manager 2023. Prestasi ini berlanjut di tahun 2024, di mana Hutama Karya memborong enam penghargaan dalam Anugerah Humas Indonesia, dua penghargaan di 78th Media Relations Awards, dua penghargaan dalam The 5th Indonesia PR Summit, serta dinobatkan sebagai Jawa Pos 7 Most Popular Brand of the Year 2024. Selain itu, Hutama Karya juga tercatat sebagai badan publik informatif selama tiga tahun berturut-turut. Seluruh penghargaan ini menjadi bukti keberhasilan strategi komunikasi yang adaptif, inovatif, dan transparan dalam menjaga reputasi perusahaan serta memperkuat kepercayaan publik terhadap Hutama Karya sebagai pengembang infrastruktur terkemuka di Indonesia.

See also  Nyaleg, Pendamping Desa Harus Mengundurkan Diri

Selain deretan prestasi Srikandi Hutama Karya tersebut, Sri Hastuti Hardiningsih, Project Director Jalan Tol Padang–Sicincin, menjadi salah satu sosok inspiratif Hutama Karya. Dengan karyanya ia membuktikan perempuan mampu menjadi pemimpin hebat di dunia konstruksi yang identik dengan laki-laki. Ia menyoroti pentingnya kolaborasi, inovasi, dan ketangguhan dalam menghadapi tantangan di lapangan, serta menjadi inspirasi bagi generasi muda perempuan untuk tidak ragu mengambil peran strategis dalam pembangunan Indonesia. Ia tak hanya sukses dalam pembangunan Jalan Tol Padang – Sicincin, namun juga merupakan sosok dibalik hadirnya Tol Bengkulu – Taba Penanjung. Kiprah para Srikandi ini membuktikan bahwa perempuan di Hutama Karya mampu menjadi motor penggerak perubahan, inovasi, dan pertumbuhan berkelanjutan di sektor infrastruktur nasional.

Lebih lanjut, Srikandi Hutama Karya juga mendorong terealisasinya fasilitas Daycare di perusahaan. Pada tahun 2024, Hutama Karya meresmikan fasilitas Daycare dan Sekolah Harmony Montessori berkapasitas 60 anak bertepatan dengan Hari Kartini 2024 dan menjadi salah satu program unggulan dalam mendukung kebijakan Employee Well-Being Policy. Fasilitas ini dilengkapi area bermain, ruang belajar, fasilitas dapur, catering toddler, wifi, CCTV, dan layanan kesehatan seperti P3K, psikolog, dan dokter gigi secara berkala sebagai bentuk dukungan bagi karyawan, khususnya perempuan.

“Dengan kehadiran daycare, para orang tua, khususnya karyawati, dapat bekerja lebih tenang karena anak-anak mereka mendapatkan pengasuhan dan pendidikan yang optimal,” tambah EVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim.

Materi pengajaran mengacu pada KTSP dan metode Montessori, sejalan dengan arahan Menteri BUMN, Erick Thohir, tentang pentingnya fasilitas daycare di lingkungan BUMN agar orang tua dapat bekerja secara efektif tanpa mengabaikan kebutuhan anak.

Perusahaan juga mengembangkan program pelatihan kepemimpinan bagi Srikandi melalui mentoring dan jaringan Srikandi BUMN untuk menciptakan lingkungan kerja yang setara dan inklusif “Keberadaan Srikandi bukan hanya simbol, tetapi motor penggerak perubahan. Kami memastikan setiap perempuan memiliki kesempatan sama untuk mengambil peran strategis dalam pembangunan nasional,” tutup Adjib Al Hakim.

See also  Menko Luhut: Waktu Karantina PPLN Diperpendek

Dengan semangat Hari Kartini, Hutama Karya berkomitmen untuk terus menghadirkan lingkungan kerja yang mendukung keseimbangan peran keluarga dan karier, serta memperkuat kontribusi perempuan dalam pembangunan infrastruktur Indonesia yang berkelanjutan. Semarak peringatan Hari Kartini tahun ini juga diisi dengan berbagai aktivasi, seperti giveaway menarik dan penggunaan baju kebaya oleh karyawan perempuan di lingkungan Hutama Karya, sebagai wujud apresiasi terhadap nilai-nilai perjuangan Kartini yang relevan hingga saat ini.

Berita Terkait

KRL Buatan Dalam Negeri Tiba, Siap Uji Coba
Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Akan Naik
Epson umumkan Pembukaan Pendaftaran untuk The 16th Epson International Pano Awards
Pram Bakal Tegur Pengelola Pelabuhan Tanjung Priok
Lewat Kolaborasi Inklusif, PLN Pacu Inovasi Hidrogen untuk Lautan Bebas Emisi
Teknologi IPHA Sukses Tingkatkan Produksi Padi, Menteri PU: Terimakasih Bantuan Burung Hantu dari Presiden
Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Dalam Program Swasembada Pangan Nasional
Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
Tag :

Berita Terkait

Monday, 21 April 2025 - 23:02 WIB

KRL Buatan Dalam Negeri Tiba, Siap Uji Coba

Monday, 21 April 2025 - 18:16 WIB

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 April 2025 - 13:37 WIB

Epson umumkan Pembukaan Pendaftaran untuk The 16th Epson International Pano Awards

Sunday, 20 April 2025 - 21:15 WIB

Pram Bakal Tegur Pengelola Pelabuhan Tanjung Priok

Sunday, 20 April 2025 - 12:57 WIB

Lewat Kolaborasi Inklusif, PLN Pacu Inovasi Hidrogen untuk Lautan Bebas Emisi

Berita Terbaru

Berita Utama

KRL Buatan Dalam Negeri Tiba, Siap Uji Coba

Monday, 21 Apr 2025 - 23:02 WIB

Ketua DPR RI Puan Maharani / foto ist

Politik

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 21 Apr 2025 - 20:20 WIB

Berita Utama

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 Apr 2025 - 18:16 WIB