Jenderal Hoegeng di Nobatkan Jadi Polisi Jujur Sedunia

Thursday, 5 March 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Dia tak sudi menerima suap sepeser pun. Barang-barang hadiah pemberian penjudi dilemparkannya keluar rumah.

Hoegeng Iman Santoso. Inilah polisi yang disebut sebagai contoh jenderal jujur yang pernah dimiliki oleh Indonesia. Kapolri yang patut menjadi teladan bagi seluruh anggota Korps Bhayangkara
Bahkan, Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur memiliki anekdot: hanya ada tiga polisi jujur di Indonesia. Mereka yakni patung polisi, polisi tidur, dan Hoegeng.

Dan kini, Kapolri ke-5, almarhum Hoegeng mendapat rekor MURI sebagai polisi paling jujur sedunia. Penghargaan itu langsung diberikan oleh Direktur MURI Jaya Suprana kepada istri Hoegeng, Merry Roeslani di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis 5 Maret 2015.
Wanita berusia 90 tahun itu tak kuasa menahan haru atas pemberian rekor penghargaan yang didapat suaminya meski telah tiada. Tampak matanya berkaca-kaca saat menerima piagam dari MURI.

Pria kelahiran Pekalongan, Jawa Tengah, pada 14 Oktober 1921, tak hanya dikenal jujur. Hoegeng juga tak segan turun ke lapangan melaksanakan tugas sebagai polisi.

Meski berpangkat jenderal, dia tak segan turun ke jalan mengatur arus lalulintas.

Sejak menjadi perwira polisi di Medan, Hoegeng terkenal karena keberanian dan kejujurannya. Dia tak sudi menerima suap sepeser pun. Barang-barang hadiah pemberian penjudi dilemparkannya keluar rumah.

Ya begitulah sosok Hoegeng. Usai pensiun sekali pun meski pernah menjabat sebagai Kapolri, ia tidak memiliki rumah dan kendaraan pribadi.

See also  Kementerian PUPR Lakukan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Proyek SPAM Regional Jatiluhur I

Berita Terkait

Terima Pin PATRI, Menteri Transmigrasi Ajak Keluarga Besar Transmigran Sukseskan Program-program Kementerian
DWP Setjen DPD RI Gelar Seminar Pengelolaan Keuangan Pribadi dan Keluarga
Mentan Amran: Arahan Prabowo Distribusi Pupuk Langsung ke Petani
Korban Tabrakan Beruntun Tol Cipularang Capai 30 Orang
Bareskrim Polri Sita Aset Milyaran Terkait Judol
Segera Rampung Dukung Pariwisata Bali, Bendungan Sidan Suplai Air Baku Bagi 1.3 Juta Jiwa
Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang KM 92, Jasa Marga Percepat Evakuasi
Dampingi Hashim, Menhut Raja Juli Jadi Wakil Ketua Delegasi di COP29

Berita Terkait

Wednesday, 13 November 2024 - 22:04 WIB

Terima Pin PATRI, Menteri Transmigrasi Ajak Keluarga Besar Transmigran Sukseskan Program-program Kementerian

Wednesday, 13 November 2024 - 13:51 WIB

DWP Setjen DPD RI Gelar Seminar Pengelolaan Keuangan Pribadi dan Keluarga

Wednesday, 13 November 2024 - 13:41 WIB

Mentan Amran: Arahan Prabowo Distribusi Pupuk Langsung ke Petani

Tuesday, 12 November 2024 - 18:23 WIB

Korban Tabrakan Beruntun Tol Cipularang Capai 30 Orang

Tuesday, 12 November 2024 - 18:20 WIB

Bareskrim Polri Sita Aset Milyaran Terkait Judol

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Rosan: Komitmen Indonesia untuk Investasi Berkelanjutan dalam Pertemuan USINDO

Thursday, 14 Nov 2024 - 11:47 WIB

Farhan Halim Akan Diturunkan Pada Babak Final Four / foto ist

Olahraga

Farhan Halim Akan Diturunkan Pada Babak Final Four

Thursday, 14 Nov 2024 - 09:30 WIB