Pilkada Serentak 2020, PDIP Optimis Menang 100% di Provinsi Kalimantan Timur

Friday, 6 March 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalimantan Timur, Ananda Emira Moeis / daelpos.com

Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalimantan Timur, Ananda Emira Moeis / daelpos.com

DAELPOS.com – Sekretaris DPD PDI Perjuangan (PDIP) Kalimantan Timur, Ananda Emira Moeis mengaku optimis partainya bakal meraih kemenangan hingga 100 persen pada Pilkada serentak 2020 nanti di Provinsi Kalimantan Timur.

Diketahui, sembilan kabupaten atau kota di Provinsi Kalimantan Timur bakal menggelar Pilkada serentak pada tahun 2020 nanti.

Kesembilan kabupaten atau kota itu yakni, Kota Balikpapan, Kota Samarinda, Kota Bontang, Kabupaten Paser, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Berau, Kabupaten Kutai Timur dan Kabupaten Kutai Barat serta Kabupaten Mahakam Ulu.

“Kalau kita optimis menang di sembilan kabupaten dan Kota, kalau bisa menang semuanya, kenapa gak semuanya,” kata Ananda.

“Tapi kalau tidak bisa semuanya, minimal 60%, sesuai arahan dari Ibu (Megawati Soekarno Putri) dan DPP PDIP,” sambungnya.

Menurutnya, Pilkada serentak 2020 nanti merupakan momentum strategis bagi partai. Oleh karena itu setiap kader partai wajib untuk berjuang sekuat tenaga untuk memenangkan pertarungan tersebut.

“Kita harus optimis, kalau mau perang kan harus optimis dan siap, apalagi kita anak kader,” ujar dia.

Masih kata Ananda, dari sembilan kabupaten dan Kota, DPP Partai PDIP sudah mengumumkan empat calon kepala daerah yang akan maju bertarung di Pilkada serentak 2020.

Ke empat wilayah dan calon tersebut yakni, Paser ; Fahmi Fadli dan Sulaiman Eva Merukh, Kota Bontang ; Adi Darma dan Basri Rase.

Selanjutnya, Balikpapan ; Rahmad Mas’ud dan Thohari Aziz dan Kutai Barat ; FX Yapan dan Edyanto Arkan

“Untuk yang lima kabupaten dan Kota yang belum diumumkan, kita masih menunggu keputusan dari DPP. Yang jelas, DPC dan DPD sudah mengikuti arahan dan tugas dari DPP mulai dari pembukaan pendaftaran calon, verifikasi dan validasi data calon,” katanya.

See also  Kapolri Lantik Kabareskrim Polri Yang baru

Kemudian, melakukan komunikasi dengan internal dan calon partai koalisi serta melakukan survei.

Untuk bisa merebut kemenangan di Pilkada serentak 2020 nanti, Ketua Fraksi PDIP Provinsi Kalimantan Timur mengaku telah menyiapkan berbagai strategi, mulai dari membentuk pengurus anak cabang, Ranting, hingga anak ranting.

“Yang paling pertama, kita membentuk pengurus partai, dari pengurus partai itu kita akan bikin Regu penggerak pemilih (Guraklih) dan Tim Saksi,” ujar dia.

“Nah, para Guraklih itu nantinya akan membantu pemetaan di masing – masing RT, selanjutnya, (kader yang ditunjuk) dari masing – masing RT itu, mereka nantinya akan melakukan pemetaan dan door to door ke rumah ke rumah,” ujar dia.

Sementara untuk tim saksi, mereka nantinya akan bertugas mengamankan suara di setiap TPS. “Agar suara yang telah diamanahkan bisa terjaga,” ujar dia. (PRY)

Berita Terkait

Menteri Dody Bertemu Retno Marsudi, Bahas Tindak Lanjut 10th World Water Forum untuk Penanganan Isu Air
KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS
Sama-sama Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Dan Kementerian Transmigrasi Siap Kolaborasi
Hari Guru Nasional 2024, Komitmen Kemendikdasmen untuk Perlindungan dan Peningkatan Kualitas Guru
Menag RI dan Menhaj Saudi Bertemu di Masjidil Haram, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat
Lawan Budaya Patriarki, Gus Hilmy Ajak Perempuan Menulis Sejarahnya Sendiri
Juara MTQ Internasional, Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta
Komite II DPD Undang Kementerian/ Lembaga Lakukan Pengawasan UU Pangan

Berita Terkait

Tuesday, 26 November 2024 - 20:55 WIB

Menteri Dody Bertemu Retno Marsudi, Bahas Tindak Lanjut 10th World Water Forum untuk Penanganan Isu Air

Tuesday, 26 November 2024 - 17:25 WIB

KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

Tuesday, 26 November 2024 - 09:52 WIB

Sama-sama Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Dan Kementerian Transmigrasi Siap Kolaborasi

Monday, 25 November 2024 - 13:05 WIB

Hari Guru Nasional 2024, Komitmen Kemendikdasmen untuk Perlindungan dan Peningkatan Kualitas Guru

Monday, 25 November 2024 - 13:00 WIB

Menag RI dan Menhaj Saudi Bertemu di Masjidil Haram, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat

Berita Terbaru

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Nova Harivan Paloh / foto ist

Megapolitan

DPRD DKI: Sosialisasikan Jaminan Ketenagakerjaan Secara Optimal

Tuesday, 26 Nov 2024 - 23:09 WIB

Berita Terbaru

KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

Tuesday, 26 Nov 2024 - 17:25 WIB