Empati Zulhas Lihat Jokowi Gundah Karena Berbagai Masalah

Thursday, 12 August 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan menyampaikan empatinya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang terlihat gundah, karena berbagai persoalan yang merundungnya.

Menurut Wakil Ketua MPR ini, semestinya seluruh jajaran pemerintah membantu presiden, bukan malah membuat kebijakan yang kontraproduktif dan melakukan komunikasi publik yang buruk.

“Saya ikut berempati melihat Bapak Presiden yang tampak gundah. Wajahnya terlihat berat menghadapi berbagai persoalan yang tengah dihadapi. Seluruh jajaran pemerintah semestinya membantu beliau, jangan justru membuat sesuatu yang kontraproduktif dan buruk komunikasi publiknya,” cuit politikus yang akrab disapa Zulhas di akun Twitter-nya, @ZUL_Hasan, Selasa (10/8/2021).

Zulhas pun menguraikan sejumlah masalah yang dilakukan anak buah Jokowi, mulai dari perubahan Statuta Universitas Indonesia (UI) yang membolehkan Rektor UI rangkap jabatan menjadi komisaris BUMN, pengecatan pesawat kepresidenan dan polemik-polemik lainnya.

Semestinya, kata Zulhas, para pembantu presiden ini fokus kepada rakyat, bukan pada hal-hal yang menimbulkan polemik.

“PP yang mengubah statuta rektor UI kemarin, pengecatan pesawat kepresidenan, putusan-putusan hukum yang menjauhi rasa keadilan, dan polemik-polemik lainnya harus dihindari serta segera berhenti. Fokus pada rakyat,” tulisnya lagi.

Cuitan Zulhas ini merupakan rangkaian tulisannya mengenai apa yang ia sampaikan saat menghadiri rapat gabungan pimpinan MPR RI dengan ketua fraksi/kelompok DPD terkait dengan Sidang Tahunan MPR/DPR/DPR dan Presiden pada 16 Agustus mendatang. Dia menyampaikan pentingnya untuk merumuskan konsep pembangunan Indonesia mendatang.

“Pagi ini saya menghadiri rapat gabungan pimpinan MPR RI dengan ketua fraksi/kelompok DPD. Dalam rapat itu saya menyampaikan pentingnya kita merumuskan konsep dan gagasan tentang pembangunan Indonesia mendatang, yang sesuai dengan amanat Pancasila dan UUD 1945,” kata Zulhas mengawali cuitannya.

See also  PDI Perjuangan Umumkan 4 Paslon di Pilkada Kaltim 2020, Sekretaris DPD PDIP Kaltim, Ananda Emira Moeis: Kita Perdalam di Rakerda 1

Berita Terkait

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara
Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa
Haidar Alwi: Perubahan Pemerintahan Trump BUKAN Bom Waktu Bagi Ekonomi Indonesia.
Delegasi Israel Walkout, Ketua BKSAP DPR RI FPKS: Negara Dunia Dukung Palestina Merdeka
Haidar Alwi: Narasi Tempo Tentang Sufmi Dasco Ahmad Menyimpang dari Etika, dan Fakta Tak Lagi Jadi Landasan
Hasanuddin Siaga 98′ KPK dan Danantara
Terima Aduan Nelayan Soal Surabaya Waterfront Land, LaNyalla: Keadilan Harus Jadi Ukuran
GKR Hemas Dorong Jaringan Politik Perempuan Wujudkan Politik yang Implementatif

Berita Terkait

Monday, 21 April 2025 - 20:20 WIB

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 14 April 2025 - 10:34 WIB

Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa

Wednesday, 9 April 2025 - 19:32 WIB

Haidar Alwi: Perubahan Pemerintahan Trump BUKAN Bom Waktu Bagi Ekonomi Indonesia.

Wednesday, 9 April 2025 - 09:05 WIB

Delegasi Israel Walkout, Ketua BKSAP DPR RI FPKS: Negara Dunia Dukung Palestina Merdeka

Monday, 7 April 2025 - 18:06 WIB

Haidar Alwi: Narasi Tempo Tentang Sufmi Dasco Ahmad Menyimpang dari Etika, dan Fakta Tak Lagi Jadi Landasan

Berita Terbaru

Ketua DPR RI Puan Maharani / foto ist

Politik

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 21 Apr 2025 - 20:20 WIB

Berita Utama

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 Apr 2025 - 18:16 WIB

Berita Utama

Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Akan Naik

Monday, 21 Apr 2025 - 17:35 WIB