Menteri Basuki Lantik 3 Pejabat Fungsional Ahli Utama di Lingkungan Kementerian PUPR

Thursday, 18 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melantik 3 Pejabat Fungsional Ahli Utama Kementerian PUPR di Jakarta, Rabu (17/11/2021).

“Pada hari ini, saya secara resmi melantik saudara-saudara sekalian dalam jabatan yang baru di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat,” kata Menteri Basuki pada saat melantik para pejabat fungsional ahli utama.

Para pejabat fungsional ahli utama yang dilantik yaitu Ir. Sugiyartanto, M.T. sebagai Teknik Jalan dan Jembatan Ahli Utama, Ir. H. Kgs. Saiful Anwar, M.T. sebagai Teknik dan Jembatan Ahli Utama, dan Ir. Pattiasina Jefry Recky, M.T. sebagai Teknik dan Jembatan Ahli Utama.

Menteri Basuki memberikan kepercayaan kepada seluruh pejabat yang dilantik dalam mengemban tugas baru dengan penuh tanggung jawab. “Saya percaya bahwa saudara-saudara sekalian dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu bersama kita” ucapnya.

Turut hadir mendampingi Menteri Basuki acara pelantikan tersebut antara lain Sekretaris Jenderal Mohammad Zainal Fatah, Inspektur Jenderal T. Iskandar, Direktur Jenderal Sumber Daya Air Jarot Widyoko, Direktur Jenderal Bina Marga Hedy Rahadian, Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti, Direktur Jenderal Perumahan Khalawi, Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Hery Trisaputra Zuna, Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah Rachman Arief Dienaputra, dan Staf Ahli Menteri Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan Endra Saleh Atmawidjaja. (*)

See also  Hasil Sidang Isbat, Malam Ini Tarawih Pertama Besok Puasa

Berita Terkait

Kolaborasi dengan BRIN, Mendes Yandri Yakin Berhasil Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia
Pelaksanaan Program Swasembada Pangan, Menteri Dody Tinjau Rehabilitasi DI Mrican di Nganjuk
Mendes Yandri Ajak Bank Dunia Sukseskan Program Prabowo
ASDP Siap Sambut Nataru, Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali
Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Kepada Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Acara Road Safety Rangers 2024
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
KTT G20 Brasil, Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia Pada Transisi Energi
Proyek Jalan Soreang–Rancabali–Cidaun, Hutama Karya: Rampung Akhir 2024

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 10:52 WIB

Kolaborasi dengan BRIN, Mendes Yandri Yakin Berhasil Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia

Friday, 22 November 2024 - 10:40 WIB

Pelaksanaan Program Swasembada Pangan, Menteri Dody Tinjau Rehabilitasi DI Mrican di Nganjuk

Friday, 22 November 2024 - 08:28 WIB

Mendes Yandri Ajak Bank Dunia Sukseskan Program Prabowo

Thursday, 21 November 2024 - 13:36 WIB

ASDP Siap Sambut Nataru, Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali

Thursday, 21 November 2024 - 13:18 WIB

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Kepada Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Acara Road Safety Rangers 2024

Berita Terbaru

Megapolitan

Kick Off Menuju Lima Abad Kota Jakarta

Friday, 22 Nov 2024 - 21:51 WIB