KNPI DKI Siap Bersinergi dan Kolaborasi Perjuangkan Kesetaraan Gender

Sunday, 28 August 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi DKI Jakarta, siap bersinergi dengan stakeholder dan pemerintah dalam memperjuangkan kesetaraan gender.

Hal ini ditegaskan Ketua DPD KNPI DKI Jakarta, Nadia Yulianda Putri, saat beraudensi dengan Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta, Dessie Christyana Sari di Hotel Sahid, Sabtu (27/8) kemarin.

Dikatakan Nadia, dirinya bersama jajaran pengurus KNPI DKI menemui legislator guna berdiskusi dan berkoordinasi berkenaan dengan program yang diusung, terutama berkenaan dengan isu kesetaraan gender.

Ia menjelaskan, bonus demografi yang didapat Indonesia diprediksi memuncak pada 2035, utamanya di Jakarta. Diperkirakan keberadaan perempuan di Jakarta akan lebih banyak dari laki-laki yaitu sekitar 50,35%, mengacu pada data statistik.

Kondisi demikian, menurut Nadia, jika tidak disikapi dengan meningkatkan pemberdayaan perempuan, akan berpotensi menjadi bencana demografi.

“Saya pikir tidak ada alasan lagi untuk tidak berkolaborasi. Apalagi di Jakarta, kalau kita tidak melangkah ke sana berarti kita memang sepakat untuk mengabaikan isu tentang kesetaraan gender,” kata Nadia, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi beritajakarta.id, Minggu (28/8).

Sekretaris DPD KNPI DKI Jakarta, Riyanto menambahkan, mendukung penuh ide serta gagasan yang diusung Nadia.

“Isu tentang perempuan merupakan salah satu yang akan menjadi perhatian besar kami. Karena kami melihat bahwa peran perempuan dalam pemberdayaan ekonomi menjadi sangat strategis di masa depan,” ujarnya.

Menurut Riyanto, DPD KNPI Provinsi DKI Jakarta mengajak semua stakeholder, utamanya para tokoh perempuan di Jakarta untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam memperjuangkan kesetaraan gender.

“Kita bisa mulai dari sini, karena Jakarta bisa menjadi barometer nasional. Keberhasilan para tokoh di Jakarta dalam memperjuangkan kesetaraan gender bisa menjadi inspirasi besar bagi wilayah lain,” ungkapnya.

See also  Yulian Gunhar: Sosialisasi Empat Pilar Jadi Momentum Memaknai Sila Pertama Pancasila

Berita Terkait

66 Tahun Dekrit Presiden: Sebuah Peta Jalan
Yulian Gunhar: Sosialisasi Empat Pilar Jadi Momentum Memaknai Sila Pertama Pancasila
MK Pisahkan Pemilu, Sultan Ingatkan Penyelenggara: Waspada Perubahan Data Pemilih
Repdem Ancam Kepung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat
Habis Aceh, Terbitlah Trenggalek LaNyalla: Jangan Terus Seret dan Tambah Beban Presiden
Senator Mirah Minta Atensi Serius dari Kementerian PKP Terkait Sinkronisasi Kebijakan Perumahan Daerah
Terus Memanas, For Papua MPR RI Serukan Papua Damai
Gunhar Ajak Bersatu dalam Perbedaan

Berita Terkait

Saturday, 5 July 2025 - 15:25 WIB

66 Tahun Dekrit Presiden: Sebuah Peta Jalan

Sunday, 29 June 2025 - 19:34 WIB

Yulian Gunhar: Sosialisasi Empat Pilar Jadi Momentum Memaknai Sila Pertama Pancasila

Saturday, 28 June 2025 - 18:51 WIB

MK Pisahkan Pemilu, Sultan Ingatkan Penyelenggara: Waspada Perubahan Data Pemilih

Friday, 20 June 2025 - 14:59 WIB

Repdem Ancam Kepung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat

Thursday, 19 June 2025 - 17:44 WIB

Habis Aceh, Terbitlah Trenggalek LaNyalla: Jangan Terus Seret dan Tambah Beban Presiden

Berita Terbaru