Kemendes PDTT Serahkan Bantuan Peduli Dampak Banjir JABODETABEK

Sunday, 5 January 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) membuka posko utama peduli banjir untuk membantu korban banjir bandang yang melanda Jakarta dan Jawa Barat serta daerah lainnya sejak tanggal 1 Januari 2020 di Kantor Kemendes PDTT yang terletak di jalan TMP Kalibata No. 17 RT 6/RW 7.

Di Posko ini, Kemendes PDTT telah menerima bantuan yang berasal dari pegawai dilingkungan Kemendes PDTT dan sejumlah mitra Kemendes PDTT diantaranya yakni BNI, BRI dan Indofood, Kementerian Sosial. Selain itu, juga berasal dari perorangan dari pihak luar baik yang disebutkan namanya, maupun yang tidak ingin disebutkan namanya.

Adapun bantuan yang telah dikumpulkan tersebut yakni terdiri dari air mineral, mie instan, susu, biskuit, popok bayi, pembalut wanita, makanan cepat saji, peralatan dapur, obat-obatan, makanan bayi, dispenser, selimut, kasur, tenda gulung, peralatan mandi dan pampers.

Tidak hanya dikumpulkan, Kemendes PDTT telah mulai menyalurkan bantuan sejak Jumat (3/1) lalu. Bahkan, Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Budi Arie Setiadi turut menyalurkan bantuan untuk korban yang terdampak banjir pada Sabtu (4/1). Dalam penyaluran secara langsung tersebut, Wamen Budi Arie tidak sendirian. Dirinya didampingi oleh Direktur Jenderal Pembangunan Kawasan Perdesaan (Dirjen PKP) Harlina Sulistyorini sekaligus Plh Sekretaris Jenderal Kemendes PDTT, Direktur Jenderal Pengembangan Daerah Tertentu (Dirjen PDTu) Aisyah Gamawati, Direktur Penanganan Daerah Rawan Bencana Hasman Ma’ani dan Kepala Biro Keuangan dan BMN Adityawarman Darudono serta sejumlah pejabat lainnya.

Untuk lokasi penyaluran sekaligus peninjauan yang dikunjungi oleh Kemendes PDTT yang dipimpin oleh Wamen Budi Arie yakni ke lokasi tempat pengungsian di Kelurahan Pengadegan dan Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan. Dalam kunjungan tersebut, Wamen Budi Arie dan rombongan disambut oleh Lurah Pengadegan dan Lurah Rawajati.

See also  70 Persen Warga Pasir Panjang Rempang Siap Bergeser

Wamen Budi Arie menyampaikan bahwa pemberian bantuan ini merupakan bagian dari kepedulian sosial terutama lokasi yang berada di sekitar lingkungan Kemendes PDTT. Diakuinya, lokasi yang dikunjungi tersebut merupakan daerah rawan terhadap bencana banjir sehingga perlu dilakukan pengkajian.

“Kami ingin peduli pada lingkungan. Sementara ini, Lokasi yang kita serahkan itu dekat dengan kantor kami di Kalibata. Peduli lingkungan penting. Terutama lingkungan terdekat. Kami juga telah siap menyerahkan bantuan kepada korban yang berada di desa-desa yang terdampak banjir,” kata Wakil Menteri Budi Arie usai menyerahkan bantuan di Jakarta pada Sabtu (4/1)

Lebih lanjut, Wamen Budi Arie menyampaikan agar semua pihak sebaiknya bisa fokus tehadap penanganan banjir dan turut bersama-sama membantu meringankan beban masyarakat serta tidak mempolitisir bencana banjir yang telah terjadi tersebut. “Saatnya kita hentikan politisasi banjir. Waktunya gotong royong untuk membantu rakyat,” kata Wamen Budi Arie yang melanjutkan kunjungan ke tempat pengungsian lainnya yakni Puskesmas Rawajati 2.(RED)

Berita Terkait

Yulian Gunhar Soroti Insiden Meledaknya Smelter PT Monokem Surya di Karawang
Dukung Layanan Air Minum Perpipaan di Surakarta dan Sekitarnya, Wamen Diana Apresiasi Pembangunan SPAM Regional Wosusokas
Gandeng Bank Mandiri, Jakarta LavAni Livin’ Transmedia Siap Gebrak Proliga 2025
Wamen Diana: Underpass Joglo di Surakarta Tuntas Akhir Desember 2024
Jasamarga Lakukan Penutupan Contraflow Arah Cikampek Jalan Tol Japek
Menteri Bahlil Pimpin Rapat Pleno Satgas Nataru, Posko Nataru Sektor ESDM Resmi Dibuka
Perkuat Sistem Kelistrikan Hijau, PLN Kolaborasi Energy Modelling System Dengan Australia
Jadi Mitra Strategis Kementan, KemenTrans Siapkan Tenaga Kerja Untuk Sukseskan Kemandirian Pangan

Berita Terkait

Sunday, 22 December 2024 - 17:46 WIB

Yulian Gunhar Soroti Insiden Meledaknya Smelter PT Monokem Surya di Karawang

Sunday, 22 December 2024 - 17:29 WIB

Dukung Layanan Air Minum Perpipaan di Surakarta dan Sekitarnya, Wamen Diana Apresiasi Pembangunan SPAM Regional Wosusokas

Saturday, 21 December 2024 - 19:18 WIB

Gandeng Bank Mandiri, Jakarta LavAni Livin’ Transmedia Siap Gebrak Proliga 2025

Saturday, 21 December 2024 - 18:34 WIB

Wamen Diana: Underpass Joglo di Surakarta Tuntas Akhir Desember 2024

Saturday, 21 December 2024 - 13:41 WIB

Jasamarga Lakukan Penutupan Contraflow Arah Cikampek Jalan Tol Japek

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid / foto ist

Nasional

Pemerintah Siapkan Lima Prioritas Strategi AI Indonesia

Sunday, 22 Dec 2024 - 21:21 WIB

ilustrasi / foto ist

Ekonomi - Bisnis

Hingga Akhir 2024, Total Nilai Ekspor UMKM Binaan BCA Capai Rp37 Miliar

Sunday, 22 Dec 2024 - 18:55 WIB