DAELPOS.com – DPW Partai NasDem DKI Jakarta menargetkan juara pada Pemilu 2024. Pada Pemilu 2019 lalu, NasDem DKI berada di urutan kelima dengan tujuh kursi DPRD DKI Jakarta.
“Apa yang didapat di 2019 tentu kita jadikan motivasi. Di 2024, NasDem harus jadi juara,” tegas Ketua DPW Partai NasDem DKI Jakarta, Hasan Aminudin dalam sambutan pada Rakorwil DPW Partai NasDem DKI Jakarta di Hotel Aston Kartika Grogol, Jakarta Barat, Sabtu (2/5).
Hasan mengingatkan seluruh kader NasDem di DKI agar terus bergerak menguatkan struktur agar dapat meraih kemenangan di Pemilu 2024.
Wakil Ketua Komisi IV DPR RI itu menyebut rakorwil tersebut menjadi momentum Partai NasDem untuk menguatkan struktur sampai ke akar rumput. Hasan juga berpesan kepada Legislator NasDem di DPRD DKI, untuk terus menjaga hubungan dengan konstituen.
“Partai dan kader harus bersinergi, bekerja untuk masyarakat. Penempatan kualitas sumber daya manusia juga harus dipenuhi agar dapat berjalan sesuai target dan harapan,” papar dia.
Rakorwil Partai NasDem DKI Jakarta itu secara resmi dibuka Sekjen Partai NasDem, Johnny G Plate. Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali.
Rakorwil Partai NasDem DKI Jakarta dihadiri sejumlah petinggi partai. Di antaranya Ketua Komando Teritorial Pemenangan Partai NasDem Wilayah Jawa 1 (DKI dan Banten), Effendi Choirie, Ketua DPP Partai NasDem bidang Pemilih Pemula dan Milenial, Lathifa Al Anshori, Sekretaris Wilayah DPW NasDem DKI, Wibi Andrino, Bendahara DPW NasDem DKI, Ahmad Lukman Jupiter, para anggota Fraksi NasDem DPRD DKI Jakarta serta fungsionaris DPW NasDem DKI Jakarta.
Hadir pula Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan didampingi Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.
Rakorwil DPW Partai NasDem DKI Jakarta digelar selama dua hari hingga Minggu (30/5).