Bahas Kondisi Bangsa, Salim Segaf akan Temui Sri Sultan HB X

Friday, 5 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Majelis Syuro PKS Dr Salim Segaf Al-Jufri / Foto Ist

Ketua Majelis Syuro PKS Dr Salim Segaf Al-Jufri / Foto Ist

DAELPOS.com – Ketua Majelis Syuro PKS Dr Salim Segaf Al-Jufri akan bertemu Gubernur DI Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X di kantor Gubernur Kepatihan, Yogyakarta, Sabtu (6/11/2021).

Ketua DPP Bidang Humas Mabruri Mei Akbari menyebutkan Salim Segaf menggelar beberapa acara di Yogyakarta salah satunya bertemu dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Sebagai bagian elemen bangsa, PKS ingin mendengar masukan sekaligus nasihat dari sosok negarawan Sri Sultan Hamengku Buwono X terkait situasi bangsa terkini.

Terlebih, papar Mabruri, Dr Salim ingin menegaskan peran penting masyarakat dan Keraton Kesultanan Yogyakarta bagi republik dan bagi perkembangan Islam di Indonesia.

“Sebelumnya jajaran DPP PKS yang dipimpin Presiden PKS Ahmad Syaikhu bertemu Ngarso Dalem Sri Sultan untuk mengenalkan pengurus DPP PKS baru periode 2020-2025. Saat ini Ketua Majelis Syuro PKS Dr Salim Segaf bertemu dengan Sri Sultan sebagai sosok negarawan,” ujar Mabruri dalam keterangannya, Jumat (5/11/2021).

Mabruri menyebut, selain pertemuan dengan Sri Sultan, Salim Segaf juga akan bertemu dengan para seniman Yogyakarta di Tembi Rumah Budaya. Beberapa seniman mulai wayang, ketoprak, jatilan dan lainnya akan silaturahim untuk mendengarkan perjuangan para seniman bertahan pada masa Pandemi.

“Teman-teman seniman terutama seniman pertunjukan termasuk satu yang paling terpukul akibat dampak Pandemi. Kita ingin mendengarkan masukan untuk jadi bahan advokasi PKS. DPP PKS memiliki Bidang Seni Budaya yang rutin menggelar pertunjukan seni, termasuk wayang kulit di kantor DPP PKS,” ujar Mabruri.

Kedatangan Ketua Majelis Syuro PKS Dr Salim Segaf Al-Jufri ke DI Yogyakarta akan didampingi Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Bendahara Umum Mahfudz Abdurrahman, Ketua DPP PKS Bidang Pembinaan Wilayah Jatijaya Abdul Fikri Faqih, Anggota DPR RI Dapil DIY Sukamta dan Ketua DPW PKS DIY Agus Mas’udi.

See also  HNW: Ngotot Majukan Capres Tiga Periode, Tindakan Inkonstitusional

Berita Terkait

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput
Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa
Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”
Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar
HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas
Hadiri Ujian Terbuka AHY, LaNyalla Berharap Disertasi Menteri ATR/BPN Wujudkan Indonesia Emas
Haidar Alwi: Waspada Operasi Adu Domba, Untuk Memecah Belah Anak Bangsa.
Telaah Kritis Beredarnya Foto-Foto Calon Paket Pimpinan DPD RI bersama Presiden Terpilih Prabowo Subianto di sejumlah group WA

Berita Terkait

Tuesday, 19 November 2024 - 09:16 WIB

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput

Thursday, 14 November 2024 - 18:54 WIB

Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa

Tuesday, 12 November 2024 - 10:12 WIB

Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”

Monday, 28 October 2024 - 17:03 WIB

Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar

Monday, 28 October 2024 - 16:51 WIB

HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas

Berita Terbaru

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Nova Harivan Paloh / foto ist

Megapolitan

DPRD DKI: Sosialisasikan Jaminan Ketenagakerjaan Secara Optimal

Tuesday, 26 Nov 2024 - 23:09 WIB

Berita Terbaru

KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

Tuesday, 26 Nov 2024 - 17:25 WIB