Kader Muda Golkar, Musa Rajekshah: Kalau Jadi Pemimpin, Lakukan 5 Hal Ini

Monday, 15 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Musa Rajekshah, Wakil Gubernur Sumatera Utara sekaligus Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara, memberikan materi terkait “Kepemimpinan Transformatif” dalam program kursus singkat Pendidikan Politik (Dikpol) dan Kebijakan Publik yang diselenggarakan oleh DPP Partai Golkar, Golkar Institute, dan DPD Partai Golkar Sumatera Utara, Jumat (12/11/2021) di Adimulia Hotel Medan, Sumatera Utara.

Kepada para kader muda Partai Golkar yang mengikuti Dikpol, Ijeck –sapaan akrab Musa Rajekshah- menekankan bahwa pemimpin harus menjadikan kepentingan masyarakat menjadi sebuah tujuan

“Tidak hanya sekedar menjadi pimpinan tapi harus punya tujuan, yaitu untuk kepentingan masyarakat. Pemimpin harus mampu memiliki sikap adil dan kemanusiaan, jujur, dan bertanggung jawab. Pemimpin harus punya keberanian untuk kebaikan dan kebenaran, pemimpin juga harus punya mental yang tangguh, punya ilmu, dan iman,” ujarnya.

Menurut Ijeck, kader muda Partai Golkar harus bisa menjadi pemimpin yang disayangi dan dicintai oleh masyarakat dan organisasi.

“Pemimpin yang dicintai harus memiliki lima kriteria yakni pemimpin tersebut memiliki sifat ramah, terbuka, empati, efisiensi birokrasi (digitalisasi) dan bermasyarakat,” paparnya

“Berpolitik dengan etika, harus bisa menjauhi hal-hal yang menjerumuskan. Kita berharap kader-kader muda Partai Golkar khususnya yang sudah mengikuti program Dikpol harus punya wawasan, kemampuan dan keberanian,” ujar Ijeck menyampaikan harapannya kepada para kader muda Partai Golkar.

Menurut Ijeck, Partai Golkar bukan hanya hadir sebagai partai tertua saja, namun Partai Golkar mampu menciptakan kader-kader muda yang punya kemampuan dan idealis untuk bisa mewujudukan Indonesia yang maju.

“Partai Golkar harus mengikuti perkembangan, dan menyiapkan kader-kader muda untuk mempunyai kualitas dan kapasitas yang baik dan unggul,” kata dia.

“Kader-kader muda yang akan menjadi regenerasi kita. Partai Golkar menyiapkan kader-kader muda untuk bisa membawa bangsa ini menjadi lebih baik dan lebih maju. Generasi ini harus punya cita-cita besar untuk bisa membawa negara ini menjadi negara yang besar dan maju,” sambungnya.

See also  Besok, PKS Akan Daftar Judicial Review Terkait Presidential Thershold 20% ke Mahkamah Konstitusi

Ijeck juga menyampaikan, bahwa Partai Golkar bukan hanya menyediakan platform bagi kader-kader muda yang tertarik di bidang organisasi politik saja, tapi juga memberika platform kader muda yang tertarik untuk menjadi entrepreneur

“Generasi milenial yang bukan hanya senang berorganisasi tapi siap dan memiliki kemampuan untuk menjadi entrepreneur, Partai Golkar juga akan menyiapkan itu,” pungkas Ijeck.(*)

Berita Terkait

Anggota MPR RI Yulian Gunhar: Persatuan Adalah Fondasi di Tengah Pelambatan Ekonomi
Yulian Gunhar Galang Persatuan Lewat Sosialisasi 4 Pilar dalam Suasana Hari Pendidikan Nasional
Pemuda di Garis Depan Pembangunan Berkelanjutan: BKSAP Tekankan Pentingnya Investasi pada Generasi Muda
PHK Massal Industri Media, Gus Hilmy: Alarm Bagi Demokrasi
Mencari Pengganti Hasan Nasbi, Saiful Huda Ems Sebut Haidar Alwi Paling Mumpuni
Yulian Gunhar Gelar Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Kenten Laut, Banyuasin
Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara
Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa

Berita Terkait

Saturday, 10 May 2025 - 16:44 WIB

Anggota MPR RI Yulian Gunhar: Persatuan Adalah Fondasi di Tengah Pelambatan Ekonomi

Tuesday, 6 May 2025 - 18:58 WIB

Yulian Gunhar Galang Persatuan Lewat Sosialisasi 4 Pilar dalam Suasana Hari Pendidikan Nasional

Tuesday, 6 May 2025 - 18:35 WIB

Pemuda di Garis Depan Pembangunan Berkelanjutan: BKSAP Tekankan Pentingnya Investasi pada Generasi Muda

Sunday, 4 May 2025 - 19:08 WIB

PHK Massal Industri Media, Gus Hilmy: Alarm Bagi Demokrasi

Wednesday, 30 April 2025 - 07:51 WIB

Mencari Pengganti Hasan Nasbi, Saiful Huda Ems Sebut Haidar Alwi Paling Mumpuni

Berita Terbaru

Energy

Pembangunan Pipa Gas Cisem II Capai 64 Persen

Sunday, 11 May 2025 - 18:35 WIB