Surya Paloh: NasDem Siap Songsong Kemenangan pada Pemilu 2024

Friday, 17 June 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem, Surya Paloh menegaskan, Partai NasDem siap menyongsong Pemilu 2024. Pemilu adalah momentum menawarkan gerakan perubahan Restorasi Indonesia untuk semakin dekat dengan kenyataan.

“Kita sangat serius menyambut pemilu, dan kita siap menyongsong fajar kemenangan baru pada Pemilu 2024 yang akan datang. Ini adalah momentum yang amat berharga, dimana agenda perubahan, tawaran untuk melakukan restorasi Indonesia. Insyaallah semakin dekat dengan kenyataan,” kata Surya saat menyampaikan pidato pembukaan Rakernas Partai NasDem dengan tema ‘Restorasi:Meneguhkan Politik Kebangsaan’, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (15/6). Rakernas Partai NasDem berlangsung selama tiga hari hingga Jumat (17/6).

Keseriusan Partai NasDem menyambut Pemilu 2024, tambahnya, ditunjukkan dengan menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) di seluruh wilayah, termasuk juga rencana inisiatif menggelar konvensi calon presiden.

Seperti diketahui pada Pemilu 2014 Partai NasDem memperoleh 36 kursi DPR RI. Kemudian pada Pemilu 2019 Partai NasDem memperoleh 59 kursi DPR. Dengan kenaikan 23 kursi DPR, Partai NasDem tercatat sebagai parpol peraih tambahan kursi terbesar hasil Pemilu 2019 dibandingkan semua parpol peserta pemilu lainnya dan menempatkan Partai NasDem pada posisi empat besar di DPR RI.

Pada bagian lain sambutannya Surya Paloh mengatakan, seluruh warga negara Indonesia mempunyai hak yang sama untuk mencalonkan diri sebagai calon presiden.

“NasDem ingin memberi ruang yang seluas-luasnya bagi seluruh putra putri yang merasa mampu, mencalonkan dirinya sebagai pemimpin di negeri ini, menominasikan diri mereka, tentunya sebagai calon kepala negara,” imbuhnya.

Dalam Rakernas Partai NasDem, jelas Surya, akan dijaring dari berbagai kalangan untuk merekomendasi tiga nama kandidat calon presiden yang akan diusung oleh Partai NasDem.

See also  DPC PDI Perjuangan Gresik Adakan Musancab Benjeng untuk Kepengurusan PAC Baru

“Inilah komitmen Partai NasDem untuk memberikan ruang demokrasi yang terbuka bagi seluruh warga negara dalam proses pencalonan. Ini juga menunjukkan bahwa Partai NasDem tidak selalu membebek pada hasil-hasil survei dalam menentukan capresnya,” tegasnya.

Surya menginginkan kesempatan yang setara diberikan kepada seluruh anak bangsa. Tidak hanya untuk ketua partai politik, pejabat, atau kepala daerah.

Ke depan, kata Surya lagi, Indonesia membutuhkan pemimpin negara yang mampu menjaga stabilitas politik, kemampuan bangkit dari keterpurukan akibat pandemi, dan mampu menjaga eksistensi Republik Indonesia di tengah gelombang perubahan dunia.

    “Politik pada dasarnya adalah upaya terus menerus dalam rangka membangun kebaikan dalam struktur kehidupan kemanusiaan. Kita harus tetap konsisten dengan semangat Partai NasDem yang mampu menentukan arah perjalanan, kehendak kita sendiri untuk menyongsong masa depan bangsa yang kita cintai,” tukas Surya.

Berita Terkait

BKSAP DPR RI Apresiasi Pernyataan Pers Tahunan Menlu, Siap Perkuat Sinergi
Ketum Hanura OSO Resmikan Kantor Baru DPP di Proklamasi
Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat
Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin
Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang
Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam
Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat
Aktifkan Kembali Partai Patriot

Berita Terkait

Wednesday, 14 January 2026 - 18:12 WIB

BKSAP DPR RI Apresiasi Pernyataan Pers Tahunan Menlu, Siap Perkuat Sinergi

Friday, 9 January 2026 - 09:23 WIB

Ketum Hanura OSO Resmikan Kantor Baru DPP di Proklamasi

Wednesday, 31 December 2025 - 14:05 WIB

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

Friday, 19 December 2025 - 22:57 WIB

Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin

Monday, 15 December 2025 - 20:31 WIB

Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Energy

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Panjang di AS

Monday, 19 Jan 2026 - 15:43 WIB