Ribuan Pengunjung Meriahkan Festival #IniJakarta di Batavia

Tuesday, 27 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 DAELPOS.com – Festival #IniJakarta 2022 telah selesai digelar pada 16-18 September 2022 di kawasan Batavia (Kota Tua), Jakarta Barat. Selama 3 (tiga) hari gelaran tersebut, mempertemukan lebih dari 100 (seratus) kolaborator dan menarik lebih dari 30.000 (tiga puluh ribu) pengunjung untuk menjadi saksi meriahnya festival kolaborasi bertajuk #RayaRasaKotaKita tersebut.

Melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta dan +Jakarta (plus Jakarta), kegiatan ini hadir untuk memberi kesempatan kepada setiap elemen kota bereksplorasi  dan berkolaborasi dengan memanfaatkan ruang-ruang di Jakarta. Kepala Disparekraf DKI Jakarta, Andhika Permata menyampaikan apresiasinya terhadap semua pihak yang sudah terlibat dalam festival #IniJakarta. Ia berharap makin banyak ruang-ruang di Jakarta yang bisa digunakan untuk kegiatan serupa.

“Terima kasih saya sampaikan kepada semua kolaborator dan masyarakat yang sudah hadir memeriahkan festival #iniJakarta 2022. Di Jakarta ada banyak sekali ruang ketiga yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk berinteraksi, bereksplorasi, dan berkolaborasi menghasilkan beragam karya. Maka acara seperti #IniJakarta ini perlu lebih banyak lagi untuk mewadahi kolaborasi masyarakat,” terang Andhika pada Selasa (27/9) di Jakarta.

Lebih lanjut, antusiasme warga yang tinggi, berhasil memeriahkan kegiatan diskusi dan lebih dari 40 (empat puluh) lokakarya dalam beragam aksi oleh berbagai komunitas, seperti belajar bahasa isyarat, penampilan ensemble musik, tarian khas Betawi, walking tour, maupun talk show dan workshop. Selain itu juga terdapat 42 (empat puluh dua) gerai produk UMKM berupa makanan, minuman, serta kriya binaan Jakpreneur dan Disparekraf DKI.

Penampilan panggung ekspresi dan hiburan menjadi penutup aktivitas warga yang mengunjungi #IniJakarta. Panggung hiburan diisi oleh ragam musisi Jakarta maupun Nasional di antaranya; Bale Buku Jakarta, Trust Orchestra, UkuIki, Institut Musik Jalanan, Adhitia Sofyan, Lalahuta, dan Reality Club.

See also  30 Pengusaha Kuliner Yogyakarta Siap Masuk e-Commerce dan On-Boarding di Laman Bela Pengadaan LKPP

Berbagai aktivitas dan informasi komunitas yang telah hadir, dapat disimak dalam Jakarta Community Guidebook, sebuah buku panduan yang berisi informasi komunitas yang ada di Jakarta. (https://bit.ly/JakartaCommunityGuidebook2022).

Berita Terkait

#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#
Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah
H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ
DPRD dan Instansi Terkait Awasi Kualitas BBM di SPBU dan Tinjau Proses Distribusi di Fuel Terminal Tolitoli
Kementerian PU Lakukan Penandatanganan KPBU Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik I di Sumatera Barat

Berita Terkait

Monday, 28 April 2025 - 22:14 WIB

#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Saturday, 12 April 2025 - 09:19 WIB

Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap

Tuesday, 8 April 2025 - 18:18 WIB

Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah

Friday, 28 March 2025 - 18:31 WIB

Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah

Berita Terbaru