Ganjar Bicara Soal Aspirasi Masyarakat Ujung Timur Hingga Barat

Wednesday, 13 December 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Calon presiden (capres) Ganjar Pranowo / foto ist

Calon presiden (capres) Ganjar Pranowo / foto ist

DAELPOS.com – Pasangan calon presiden Ganjar Pranowo bercerita soal aspirasi yang dia calon wakil presiden Mahfud Md terima dari masyarakat saat berkampanye untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 sejak 28 November lalu. Cerita tersebut dia sampaikan dalam pemaparan visi misinya pada acara debat capres yang digelar di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023.

Ganjar menyatakan dirinya memulai kampanye dari ujung timur Indonesia, Merauke, Papua sementara Mahfud memulai dari ujung barat, Sabang, Aceh. 

Ganjar bercerita soal banyaknya ketimpangan fasilitas di berbagai daerah di Indonesia. Di Papua misalnya, dia menyatakan bertemu dengan seorang pendeta bernama Leo yang harus menolong seorang ibu yang ingin melahirkan karena tidak adanya fasilitas kesehatan di sana. 

Capres berambut putih ini pun menyatakan dirinya bertekad untuk membangun fasilitas kesehatan setingkat puskemas di setiap desa di seluruh Indonesia.

“Kami akan bangunkan itu, satu desa, satu puskesmas, satu nakes yang ada,” kata Ganjar.  

Ganjar juga bercerita soal pertemuan Mahfud Md dengan para guru agama di Aceh. Dia menyatakan seluruh guru yang bertugas membangun sumber daya manusia Indonesia harus mendapatkan perhatian dari pemerintah.

“Termasuk juga guru agama,” kata Ganjar. “Insentif kita berikan agar bisa mengajarkan budi pekerti luhur.”

Dia juga bercerita soal aspirasi yang diserapnya saat berkampanye di Nusa Tenggara Timur (NTT). Ganjar menyebut masyarakat di sana mengeluhkan tidak mendapatkan pekerjaan dan akses internet yang terbatas alias tidak sama dengan masyarakat yang di Pulau Jawa. 

“Pak Ganjar, kenapa kami anak muda tidak mudah mendapatkan akses pekerjaan, padahal itu hak kami. Kenapa kemudian kami mendapatkan kesulitan akses internet padahal kami butuh untuk belajar, tidak sama dengan yang di Jawa,” kata Ganjar menirukan keluhan masyarakat itu. 

See also  PDIP Lanjutkan Program Penghijauan dan Bersih-bersih Sungai

Dalam debat capres itu Ganjar menyatakan aspirasi dari masyarakat itu mendorong dirinya untuk memberikan akses internet gratis kepada mereka.

“Internet gratis untuk siswa yang sedang bersekolah,” kata Ganjar. 

Menurut dia, kebijakan ini akan membuat masyarakat di NTT memiliki akses yang sama dengan masyarakat di Jawa. 

Ganjar Pranowo kemudian bicara soal demokrasi yang harus dijaga. Dia menyatakan prihatin karena saat ini banyak orang yang justru mendapatkan perlakuan tak adil karena mereka menyampaikan pendapatnya. Salah satu yang dia singgung adalah keluarga Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI Melki Sedek Huang yang sebelumnya sempat dikabarkan mendapatkan intimidasi setelah dia gencar mengkritik pemerintahan Presiden Jokowi.

“Ada ibu Sinta yang ketika menyampaikan pendapat harus berurusan dengan aparat keamanan. Ada Melki Ketua BEM yang ibunya harus diperiksa, maka yang seperti ini harus usai,” ucap Ganjar.

Berita Terkait

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat
Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin
Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang
Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam
Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat
Aktifkan Kembali Partai Patriot
Tutup Munas PKS, Prabowo: Politik Adalah Upaya Memperbaiki Kehidupan Rakyat
Direktur HAI: Istana Jangan Diam Isu Pergantian Kapolri Harus Segera Diluruskan

Berita Terkait

Wednesday, 31 December 2025 - 14:05 WIB

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

Friday, 19 December 2025 - 22:57 WIB

Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin

Monday, 15 December 2025 - 20:31 WIB

Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang

Thursday, 4 December 2025 - 09:04 WIB

Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam

Monday, 10 November 2025 - 20:04 WIB

Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat

Berita Terbaru

Nasional

Menpora Erick Ingin Domino Perkuat Industri Olahraga Indonesia

Thursday, 8 Jan 2026 - 16:53 WIB