One Way Arus Balik Lebaran, Jasamarga Transjawa Tol Siagakan 24 Gardu Transaksi di Gerbang Tol Kalikangkung

Monday, 15 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Sebagai upaya untuk mendukung rekayasa lalu lintas one way periode arus balik Idul Fitri 1445 Hijriah, PT Jasamarga Transjawa Tol melalui PT Jasamarga Semarang Batang siagakan 24 gardu layanan transaksi di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.

Gerbang Tol Kalikangkung yang terletak di KM 414 ini normalnya memiliki 15 gardu layanan transaksi menuju arah Semarang atau jalur A yang terdiri dari 8 gardu utama dan 7 gardu miring / Oblique Approach Booth (OAB). Sedangkan untuk arah Jakarta atau jalur B mempunyai 9 gardu layanan transaksi yang terdiri dari 5 gardu utama dan 4 gardu OAB. Hal berbeda terjadi ketika rekayasa one way dilaksanakan. GT Kalikangkung akan membuka 24 gardu layanan transaksi yang seluruhnya mengarah ke Jakarta.

One way di GT Kalikangkung pada periode arus balik Idul Fitri 1445 Hijriah mulai diberlakukan pada hari Sabtu 13 April 2024 pukul 15.00 WIB. Pada H+2 Idul Fitri 1445 Hijriah tersebut, tercatat sebanyak 63.591 kendaraan melintasi GT Kalikangkung naik 354,0% dari lalu lintas normal sebanyak 14.007 kendaraan.

PT Jasamarga Transjawa Tol terus melakukan koordinasi dengan pihak Kepolisian dan pihak lainnya dengan melakukan monitoring baik melalui CCTV, radar maupun pantauan kondisi nyata di lapangan. Hal tersebut dilakukan agar PT JTT atas diskresi Kepolisian dapat mengambil langkah cepat dan akurat untuk segera melaksanakan rekayasa lalu lintas agar lalu lintas kendaraan arus balik terdistribusi merata.

Pengguna jalan tol dari arah Timur Trans Jawa dapat kembali menuju arah Jakarta menerus melewati Gerbang Tol Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang hingga KM 70 Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

PT JTT mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan, memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan serta membawa bekal untuk menghindari kepadatan di rest area. Selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan.

See also  Wagub Ariza Berharap Pelayanan Difokuskan Pada Kebutuhan Masyarakat

Pengguna jalan tol juga dapat memperbarui informasi perjalanan dengan mengunduh aplikasi Travoy 4.2 serta hubungi One Call Center 24 jam Jasa Marga di nomor 14080 untuk mendapatkan informasi lalu lintas terkini.

Berita Terkait

“Resentralisasi Menjauhkan Peran Daerah Dalam Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045”
Menteri Rini: Anggota Ombudsman Republik Indonesia Harus Berintegritas dan Dapat Bersinergi
Pagu Indikatif Ditetapkan, Wamen Viva Yoga: Kita Maksimalkan Sesuai Target dan Sasaran Program Kementrans
BKSAP Dorong Solidaritas Nyata melalui Indonesia-Palestine Friendship Society
Jasa Marga Gencarkan Sosialisasi Zero ODOL di Ruas Jalan Tol Palimanan-Kanci
Perjalanan 6 Dekade, Telkom Siap Wujudkan Indonesia Digital
Pagu Indikatif Kementerian PU Tahun 2026 Rp70,86 Triliun, Fokus Dukungan Program Prioritas Nasional
Mensos: 9.700 Calon Peserta Didik Siap Ikuti Sekolah Rakyat

Berita Terkait

Friday, 11 July 2025 - 13:10 WIB

“Resentralisasi Menjauhkan Peran Daerah Dalam Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045”

Friday, 11 July 2025 - 06:59 WIB

Menteri Rini: Anggota Ombudsman Republik Indonesia Harus Berintegritas dan Dapat Bersinergi

Friday, 11 July 2025 - 06:53 WIB

Pagu Indikatif Ditetapkan, Wamen Viva Yoga: Kita Maksimalkan Sesuai Target dan Sasaran Program Kementrans

Thursday, 10 July 2025 - 17:26 WIB

BKSAP Dorong Solidaritas Nyata melalui Indonesia-Palestine Friendship Society

Thursday, 10 July 2025 - 15:18 WIB

Jasa Marga Gencarkan Sosialisasi Zero ODOL di Ruas Jalan Tol Palimanan-Kanci

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

PGTC 2025: Pertamina Ajak Generasi Muda Berwirausaha

Friday, 11 Jul 2025 - 22:01 WIB

Telkom BigBox AI solusi kecerdasan buatan yang merevolusi analisis risiko dan pengambilan keputusan di industri keuangan, membantu perusahaan menciptakan efisiensi, keamanan, dan keunggulan kompetitif.

Ekonomi - Bisnis

BigBox-AI Hadir Menjawab Tantangan Digitalisasi Layanan Keuangan

Friday, 11 Jul 2025 - 15:55 WIB