Dorong Stabilitas Finansial dan Kesetaraan Gender dalam rangka Hari Kartini, PLN EPI Tingkatkan Kompetensi Perempuan

Friday, 2 May 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Harian Srikandi PLN, Chairani Rachmatullah, menegaskan bahwa program Srikandi bertujuan untuk mempercepat penyelesaian isu-isu perempuan di lingkungan kerja, khususnya dalam bidang pengembangan kompetensi dan digitalisasi.

Ketua Harian Srikandi PLN, Chairani Rachmatullah, menegaskan bahwa program Srikandi bertujuan untuk mempercepat penyelesaian isu-isu perempuan di lingkungan kerja, khususnya dalam bidang pengembangan kompetensi dan digitalisasi.

 

DAELPOS.com  – PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) secara aktif mendorong pemberdayaan perempuan melalui berbagai program strategis, salah satunya program Inspiring Srikandi melalui Literasi Keuangan yang bertujuan meningkatkan peran perempuan dalam menghadapi ketidakpastian ekonomi mendukung pengembangan energi terbarukan berbasis kerakyatan.

Bertepatan dengan Hari Kartini, Srikandi dan Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) PLN EPI menyelenggarakan diskusi keuangan untuk meningkatkan ketahanan ekonomi perempuan pada (25/4). Ketua PIKK PLN EPI, Yuniati Iwan Agung Firstantara dalam sambutannya menjelaskan pentingnya perencanaan keuangan yang matang dalam mempersiapkan dana pendidikan anak dan menghadapi masa pensiun.

“Saya yakin perencanaan keuangan yang baik sejak dini sangat bermanfaat untuk kesejahteraan keluarga”, tutur Yunita.

Lebih lanjut, Ketua Harian Srikandi PLN, Chairani Rachmatullah, menegaskan bahwa program Srikandi bertujuan untuk mempercepat penyelesaian isu-isu perempuan di lingkungan kerja, khususnya dalam bidang pengembangan kompetensi dan digitalisasi.

“Kami mendorong perempuan agar lebih percaya diri dalam mengambil peran strategis, termasuk melalui pelatihan khusus seperti Gender Akademi. Selain itu, kami juga aktif mengadvokasi lingkungan kerja yang aman dari pelecehan seksual serta menyediakan fasilitas yang mendukung kebutuhan perempuan pekerja”, jelas Chairani.

Chairani menambahkan bahwa berbagai program yang diinisiasi oleh Srikandi PLN sangat mendukung peningkatan skor Environmental, Social, and Governance (ESG) Perusahaan. Ia juga menekankan pentingnya transformasi budaya kerja agar perempuan dapat lebih maksimal berkontribusi di berbagai sektor strategis.

Annisa Steviani, seorang Financial Planner yang hadir sebagai narasumber, menyampaikan pentingnya literasi keuangan bagi perempuan di tengah kondisi ekonomi yang tidak pasti. Menurut Annisa, pengelolaan emosi terhadap uang merupakan aspek paling penting dalam perencanaan keuangan.

“Banyak perempuan menghadapi tantangan finansial karena pengelolaan emosi yang kurang tepat. Oleh karena itu, kebiasaan menabung dan investasi sejak dini sangat penting agar kita mampu menghadapi berbagai tantangan ekonomi”, paparnya.

See also  Kementerian PUPR Targetkan Bendungan Pamukkulu - Sulsel Tuntas Akhir 2023

Acara ini diharapkan menjadi momen penting bagi seluruh perempuan di lingkungan PLN EPI untuk meningkatkan pemahaman finansial serta memperkuat kontribusi mereka dalam mendukung tujuan strategis Perusahaan dan kesejahteraan keluarga.

Berita Terkait

Kementerian PU Siagakan 1.709 Alat Berat untuk Penanganan Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar
Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir Bandang Susulan di Kabupaten Agam
RSUD Tamiang sudah mulai beroperasi, Kementerian PU Percepat pembersihan dan penyaluran air bersih
Kementerian PU Terapkan Padat Karya di Lokasi Bencana, Serap Tenaga Kerja Lokal
Perkuat Sinergi, AHY dan Khofifah Bahas Pembangunan Hingga Penanganan Bencana
TelkomGroup Dukung Pemulihan Psikologis Anak Terdampak Banjir di Aceh Tamiang
Kementerian PU Kebut Huntara di 3 Provinsi, Aceh Tamiang Segera Rampung
CPNS Kementerian PU Pasok Air Bersih untuk Korban Bencana Sumbar
Tag :

Berita Terkait

Monday, 5 January 2026 - 13:42 WIB

Kementerian PU Siagakan 1.709 Alat Berat untuk Penanganan Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar

Saturday, 3 January 2026 - 07:21 WIB

Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir Bandang Susulan di Kabupaten Agam

Friday, 2 January 2026 - 09:46 WIB

RSUD Tamiang sudah mulai beroperasi, Kementerian PU Percepat pembersihan dan penyaluran air bersih

Wednesday, 31 December 2025 - 18:54 WIB

Kementerian PU Terapkan Padat Karya di Lokasi Bencana, Serap Tenaga Kerja Lokal

Wednesday, 31 December 2025 - 13:57 WIB

Perkuat Sinergi, AHY dan Khofifah Bahas Pembangunan Hingga Penanganan Bencana

Berita Terbaru

Ayi Subarna Direktur Operasional dan Teknologi Informasi bank bjb (kanan ) / foto istimewa

Olahraga

Bandung bjb Tandamata Perkenalkan Skuad Putri Proliga 2026

Monday, 5 Jan 2026 - 13:15 WIB