Sabar Menanti Berjam-jam, Ratusan Pemudik Tertahan di Terminal Induk Kota Bekasi

Sunday, 7 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Bergerak meninggalkan padatnya kota menuju kampung halaman, ratusan pemudik tertahan selama berjam-jam di Terminal Induk Kota Bekasi. Tak gentar, mereka memilih bersabar menunggu demi berjumpa dan berkumpul dengan keluarga dan orang-orang tersayang di Hari Raya Idulfitri.

H-3 jelang lebaran terpantau para perantau di Kota Bekasi bergegas menanggalkan pekerjaan dan segala aktivitas yang di kota. Sejumlah alternatif transportasi publik dimanfaatkan demi mengangkut diri menuju kampung halaman, salah satunya bus-bus rute jarak jauh di Terminal Induk Kota Bekasi.

Niat baik tak cukup. Perjuangan kembali ke kampung halaman harus ditempuh dengan penuh kesabaran. Pasalnya, mereka yang hendak pulang kampung ke wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah di terminal terlantar, Sabtu malam (6/4/2024) akibat tingginya angka pemudik yang tidak berbanding lurus dengan jumlah bus rute jauh yang mampu mengangkut

Salah satu penyebab terjadinya peristiwa ini adalah penerapan kebijakan ‘one way’ di tol. Kebijakan ‘one way’ ini menciptakan kemacetan yang mengular sehingga bus-bus rute jauh tertumpuk di sana dan terlambat menjemput para pemudik.

Pantang menyerah, terpantau sejak Sabtu sore hingga malam, ratusan pemudik yang akan menuju wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah rela menunggu berjam-jam di Terminal Induk Kota Bekasi. Budi (35) bercerita bahwa dirinya belum bisa naik bus sejak ia menunggu sedari subuh.

“Belum dapat bus, tadi penuh tadi. Katanya bisnya yang terakhir, masih menunggu dari tadi,” ungkapnya.

Menanggapi dengan sigap, sejumlah PO Bus berusaha meningkatkan jumlah armada bus. Walaupun begitu, solusi ini tidak efektif mengingat angka pemudik dari Kota Bekasi meningkat sebanyak 200 persen dibandingkan tahun 2023, di mana pada tahun tersebut masih masa transisi pasca Pandemi Covid-19.

See also  DPR Minta KPU Segera Selesaikan Surat Suara Rusak

Pos Angkutan Lebaran Terminal Induk Kota Bekasi diketahui ada lebih dari 7.860 pemudik yang akan berangkat menuju kampung halaman dengan menggunakan bus. Tujuan rute di antaranya Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Sumatera.

Sebelumnya, Tim Kunjungan Kerja Komisi V DPR RI yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi V DPR Muhammad Iqbal telah mengingatkan Kementerian PUPR beserta operator sekaligus PT Jasa Marga untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas akibat melonjaknya angka pemudik jelang lebaran pada Jumat (5/4/2024) lalu.

Usai meninjau Tol Cikampek, ia meminta setiap pemangku kebijakan untuk menjaga sekaligus memperbaiki dengan cepat titik-titik jalan tol yang rusak. Hal ini jadi krusial guna memastikan kelancaran dan keamanan bagi para pengguna jalan tol.

“Kami mengapresiasi antisipasi-antisipasi yang akan dilakukan dalam rangka menyangkut Lebaran ini. Tetapi yang perlu kami tekankan adalah, yang pertama, terutama dari sisi fasilitas-fasilitas yang ada di jalan tol itu seperti lampu penerangan, rest area kemudian juga sarana prasarana itu harus segera dilakukan jika masih ada titik-titik yang belum ada penerangan-penerangannya,” ucap Politisi Fraksi PPP itu. 

Berita Terkait

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat
Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin
Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang
Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam
Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat
Aktifkan Kembali Partai Patriot
Tutup Munas PKS, Prabowo: Politik Adalah Upaya Memperbaiki Kehidupan Rakyat
Direktur HAI: Istana Jangan Diam Isu Pergantian Kapolri Harus Segera Diluruskan

Berita Terkait

Wednesday, 31 December 2025 - 14:05 WIB

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

Friday, 19 December 2025 - 22:57 WIB

Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin

Monday, 15 December 2025 - 20:31 WIB

Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang

Thursday, 4 December 2025 - 09:04 WIB

Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam

Monday, 10 November 2025 - 20:04 WIB

Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat

Berita Terbaru

Nasional

Kereta Panoramic Kian Laris, Penumpang Naik 38,6%!

Friday, 2 Jan 2026 - 18:49 WIB

Nasional

Menteri Dody Tinjau Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang

Friday, 2 Jan 2026 - 18:39 WIB