NasDem Temanggung Siapkan 1.000 Dosis Vaksin Sinovac

Friday, 24 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – DPD Partai NasDem Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah (Jateng) bekerja sama dengan dinas kesehatan setempat menggelar vaksinasi tahap pertama di dua lokasi, yakni Hall Makukuhan di Kecamatan Kedu dan Omah Kebon di Kecamatan Temanggung.

Ketua DPD NasDem Temanggung, Muhammad Sayid mengatakan, sebanyak 1.000 dosis vaksin Sinovac disiapkan dalam kegiatan tersebut.

Ia juga menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan dalam dua tempat untuk memberikan kenyamanan bagi para peserta sehingga tidak terjadi kerumuman.

“Pembagian lokasi ini sudah kami pikirkan agar pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar. Untuk yang ada di Hall Makukuhan, kita berikan untuk warga yang berada di wilayah Kecamatan Kedu dan sekitarnya. Sedangkan yang di Omah Kebon bagi warga yang berdomisili di dalam Kota Temanggung maupun wilayah sekitarnya,” kata Sayid, Senin (20/9).

Semula, katanya, untuk lokasi dalam kota akan ditempatkan di Kantor DPD Partai NasDem Temanggung. Tetapi karena jumlahnya cukup besar yaitu 525 peserta, maka diputuskan untuk dipindah ke lokasi yang sekarang, untuk memberikan kenyamanan bagi para peserta.

“Kami menggunakan sosial media untuk memberikan informasi bagi warga yang ingin mendapatkan vaksin. Ternyata efektif. Setelah mayoritas jajaran pengurus hingga ke tingkat DPC bergerak, kuota yang ada sudah penuh. Bahkan dari jumlah 1.000 dosis, 100 dosis kita berikan untuk kaum lansia,” ujar dia.

Sayid mengatakan vaksinasi tahap pertama itu mendapat dukungan penuh dari Pemkab Temanggung, dalam hal ini Dinas Kesehatan Temanggung. Sebanyak empat vaksinator di masing masing tempat sudah disiapkan untuk melayani peserta. Sedangkan pelayanan yang dimulai pkl 08.00 WIB itu dan diatur tentang waktu kedatangan peserta.

Menurutnya, vaksinasi yang dilakukan merupakan bantuan dari anggota DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Fadholi dengan menyediakan vaksin jenis Sinovac tersebut.

See also  Tingkatkan Imtaq, Muhammad Mul Ajak Pemuda kembali ke Majelis Taklim.

“Tujuan dari vaksinasi yang kami lakukan adalah membantu pemerintah untuk mempercepat terbentuknya herd immunity. Insyaallah niat yang tulus akan bisa memperlancar tujuan tersebut,” katanya

Berita Terkait

Yulian Gunhar Gelar Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Kenten Laut, Banyuasin
Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara
Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa
Haidar Alwi: Perubahan Pemerintahan Trump BUKAN Bom Waktu Bagi Ekonomi Indonesia.
Delegasi Israel Walkout, Ketua BKSAP DPR RI FPKS: Negara Dunia Dukung Palestina Merdeka
Haidar Alwi: Narasi Tempo Tentang Sufmi Dasco Ahmad Menyimpang dari Etika, dan Fakta Tak Lagi Jadi Landasan
Hasanuddin Siaga 98′ KPK dan Danantara
Terima Aduan Nelayan Soal Surabaya Waterfront Land, LaNyalla: Keadilan Harus Jadi Ukuran

Berita Terkait

Tuesday, 22 April 2025 - 12:57 WIB

Yulian Gunhar Gelar Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Kenten Laut, Banyuasin

Monday, 21 April 2025 - 20:20 WIB

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 14 April 2025 - 10:34 WIB

Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa

Wednesday, 9 April 2025 - 19:32 WIB

Haidar Alwi: Perubahan Pemerintahan Trump BUKAN Bom Waktu Bagi Ekonomi Indonesia.

Wednesday, 9 April 2025 - 09:05 WIB

Delegasi Israel Walkout, Ketua BKSAP DPR RI FPKS: Negara Dunia Dukung Palestina Merdeka

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Sultan Dukung Indonesia Tuan Rumah Olimpiade Remaja 2030

Wednesday, 23 Apr 2025 - 09:21 WIB

Berita Utama

Menteri PU Dorong Penerapan IPHA untuk Swasembada Pangan

Tuesday, 22 Apr 2025 - 21:10 WIB