Pertamina Gelontorkan 1,3 M Bantuan Modal Usaha di Kabupaten Luwu

Tuesday, 17 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pandemi belum usai, perhatian kepada pelaku usaha sektor riil perlu digalakkan bersama di tengah ketidakpastian ekonomi di era ini. Untuk itu diperlukan peran nyata untuk membangkitkan geliat usaha para pelaku UMKM sebagai penggerak utama sektor riil. Sebagai wujud nyata dalam upaya tersebut, PT Pertamina (Persero) Regional Sulawesi kembali menggelontorkan pemberian pinjaman modal usaha melalui Program Kemitraan dengan nilai Rp 1,3 Milyar kepada 33 UMKM di Desa Karang-karangan yang mayoritas bergerak di sektor Perdagangan di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Penyaluran Program Kemitraan ini diserahkan secara simbolis oleh Fuel Terminal Manager Palopo, Bushro Sihabuddin Busthomi kepada Kepala Desa Karang-karangan, Asbar Idrus pada Senin (16/11) di Hotel Indah Mulia, Kota Palopo.

Pada kesempatan ini, Asbar Idrus mewakili masyarakat Desa Karang-karangan mengapresiasi Pertamina atas Program Kemitraan yang digulirkan kepada pelaku UMKM di Desa Karang-karangan. Dia mengungkapkan dengan diberikannya bantuan ini, masyarakat dapat melakukan pengembangan usahanya. “Pesan kami selaku Pemerintah kepada masyarakat yang sudah menjadi penerima program kemitraan agar dapat menggunakan dana ini sebaik-baiknya. Kami berharap program ini dapat terus berlanjut sehingga dapat menambah nilai ekonomi bagi masyarakat,” ujar Asbar.

Secara terpisah, Unit Manager Comm, Rel, & CSR MOR VII, Laode Syarifuddin Mursali mengatakan Program Kemitraan ini merupakan upaya Pertamina mendukung kebangkitan UMKM yang menjadi pilar penggerak ekonomi dan merasakan dampak signifikan ditengah pandemi COVID-19. “UMKM saat ini jatuh bangun untuk dapat menstabilkan usahanya dan menghidupi banyak orang. Program Kemitraan ini diharapkan dapat menjadi stimulus kepada mereka agar bangkit dan mandiri sehingga bisa membantu menggerakkan roda perekonomian,” terangnya.

Dengan penyaluran ini, Pertamina selama tahun 2020 telah menyalurkan 15,7 M bantuan modal usaha untuk UMKM di Sulawesi, lebih dari 5,7 M diantaranya untuk Sulsel.

See also  Puluhan Tukik Lekang Dilepasliarkan di Pantai Bugel Kulon Progo

Program Kemitraan Pertamina adalah bantuan modal usaha yang diberikan kepada pelaku usaha mikro yang bergerak di 8 sektor yaitu perkebunan, pertanian, perdagangan, perikanan, peternakan, industri, jasa dan sektor lainnya dengan nominal maksimal mencapai Rp 200 juta. Selain itu, Pertamina pun memberikan bantuan pendampingan dan pembinaan kepada mitra binaan berupa pameran dan pelatihan. “Pertamina juga terbuka kepada UMKM lain yang ingin mendapatkan bantuan modal usaha. Informasi lebih lengkap bisa diakses di www.pertamina.com/id/program-kemitraan,” pungkas Laode.

Berita Terkait

Ketua DPD RI Serahkan Bantuan Alsintan dan Benih Jagung di Kecamatan Padang Jaya
JTT Dukung Petani Bekasi dengan Bantuan Alat Semprot Elektrik
Usai Tanam Cabe Rawit, Senator Stefa “Sambangi” Pasar Tradisional Tompaso Baru Pantau Stok dan Harga Pangan
Senator Agita Serahkan Bantuan untuk Dukung Pemulihan Korban NAPZA
HKI Turut Serta Menghadirkan Konektivitas Baru Bogor-Tangerang Selatan
JJC Tingkatkan Kualitas Jalan Layang MBZ
DPD RI Menyalurkan Bantuan Kemanusiaan di Mauponggo, Kab. Nagekeo
Ketua DPD RI Rayakan Milad ke-48 BKPRMI, Sultan Bagi Hadiah Umroh Untuk Guru Madrasah, Hingga Lakukan Penanaman Pohon di Palu

Berita Terkait

Wednesday, 22 October 2025 - 09:42 WIB

Ketua DPD RI Serahkan Bantuan Alsintan dan Benih Jagung di Kecamatan Padang Jaya

Tuesday, 14 October 2025 - 11:30 WIB

JTT Dukung Petani Bekasi dengan Bantuan Alat Semprot Elektrik

Monday, 13 October 2025 - 09:20 WIB

Usai Tanam Cabe Rawit, Senator Stefa “Sambangi” Pasar Tradisional Tompaso Baru Pantau Stok dan Harga Pangan

Wednesday, 8 October 2025 - 11:43 WIB

Senator Agita Serahkan Bantuan untuk Dukung Pemulihan Korban NAPZA

Monday, 6 October 2025 - 15:51 WIB

HKI Turut Serta Menghadirkan Konektivitas Baru Bogor-Tangerang Selatan

Berita Terbaru

Megapolitan

M Bloc Space: Wadah Kreativitas Baru Anak Muda

Tuesday, 28 Oct 2025 - 13:13 WIB

News

Semangat Sumpah Pemuda, Landasan Hadapi Perubahan Zaman

Tuesday, 28 Oct 2025 - 12:01 WIB