DAELPOS.com – Ketua DPW NasDem Sulawesi Selatan (Sulsel), Rusdi Masse Mappasessu (RMS) melakukan silaturahmi terbatas dengan pengurus dan anggota Fraksi NasDem DPRD Kabupaten Enrekang, Sulsel.
Silaturahmi penuh keakraban itu tetap dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat. Pertemuan dilakukan di Resting House Gunung Nona, Enrekang, Sulsel, Selasa (13/7).
Ketua DPD NasDem sekaligus Wakil Bupati Enrekang, Asman menerima langsung Rusdi Masse Mappasessu beserta rombongan.
Beragam pembahasan menguat dalam diskusi sederhana itu. Bicara mengenai keberpihakan Partai NasDem dengan rakyat, politik kemanusiaan, hingga kondisi Kabupaten Enrekang.
Kabupaten Enrekang merupakan salah satu daerah pemilihan (dapil) Rusdi Masse pada Pileg 2019 lalu. Setidaknya, RMS banyak tahu bagaimana kondisi di daerah yang dijuluki Massenrempulu itu.
“Kita kerja kemanusiaan saja dulu. Sebab, jika kita tidak dapat politiknya, maka akhiratnya kita akan dapat. Itulah politik kemanusiaan NasDem Sulsel,” kata RMS.
Selain dari kader NasDem, hadir sejumlah pengusaha terkemuka di Kabupaten Enrekang yang langsung bersedia menjadi kader Partai NasDem.
RMS kemudian memakaikan jaket Partai NasDem kepada satu persatu pengusaha yang hadir.
Orang pertama yang dikenakan jaket yaitu Yusuf. Pria yang akrab panggilan Haji Ucu adalah pengusaha yang sangat dikenal di bidang pertanian.
Pengusaha lain adalah M Ali Sakka yang bergerak di bidang kayu. Terakhir, Sabaruddin yaitu pengusaha yang bergerak di bangunan.
Di tempat yang sama, Ketua DPD NasDem Enrekang, Asman meyakini, bergabungnya mereka adalah bukti Partai NasDem sangat terbuka.
“Kami di NasDem Enrekang sangat meyakini, Pemilu 2024 akan keluar sebagai pemenang. Kami sangat yakini itu,” tegas Asman.