NasDem Minta Percepat Vaksinasi Anak Usia Sekolah

Tuesday, 24 August 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ketua Bidang Pendidikan dan Kebudayaan DPP Partai NasDem, Nining Indra Shaleh meminta agar program vaksinasi Covid-19 bagi anak usia sekolah digenjot sehingga target kekebalan kelompok di kalangan pelajar segera tercapai.

“Saya sepakat dipercepat dan digenjot lagi supaya proses belajar mengajar secara tatap muka bisa dimulai sesegera mungkin,” ujar Nining dalam keterangan tertulisnya, Selasa (24/8).

Nining menambahkan, percepatan vaksinasi kepada anak-anak juga sesuai dengan arahan Presiden Jokowi agar vaksinasi tak hanya dilakukan kepada guru melainkan juga bagi murid. Karena proses pembelajaran tatap muka (PTM) anak-anak sekolah sudah cukup lama tertunda. Dikhawatirkan akan membuat kualitas pendidikan dan semangat anak untuk bersekolah pun menurun.

Memang, tambah Nining, kalau proses belajar secara online di kota-kota besar cukup baik, karena akses internetnya sangat baik. Tetapi bagaimana dengan di daerah yang sangat minim akses internet.

“Kan lain belajar tatap muka dengan online. Jadi saya berharap vaksinasi Covid-19 anak usia sekolah dipercepat dan digenjot lagi,” ujar Nining. 

Dia berharap percepatan vaksinasi kepada anak-anak tidak terganggu dengan jumlah vaksin yang tersedia. Sebab, di sejumlah daerah masih ada yang kekurangan stok vaksin.

Mantan Sekjen DPR RI itu menambahkan, percepatan vaksinasi bagi anak usia sekolah tidak hanya dalam rangka proses PTM, tetapi juga untuk meminimalisasi tingginya angka anak-anak yang terpapar virus korona.

Lebih dari itu, vaksinasi juga untuk menekan jumlah kematian anak akibat Covid-19 yang cukup tinggi. Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 per 11 Agustus 2021, sebanyak 2,9% anak berusia 0-5 tahun terpapar Covid-19 dan sebanyak 0,5% di antaranya meninggal dunia.

Kemudian, pada usia 6-18 tahun, jumlah anak yang positif Covid-19 mencapai 10%. Jumlah yang meninggal mencapai 0,5%. Bahkan, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mencatat 350 ribu anak di Indonesia terpapar Covid-19 sepanjang 2020. Sebanyak 777 di antaranya meninggal sejak awal pandemi virus Corona.

See also  Yulian Gunhar Tekankan Pentingnya Persatuan dalam Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

Survei yang dilakukan KPAI beberapa waktu lalu juga menunjukkan, sebanyak 64,1% peserta didik usia 12-17 tahun di 34 provinsi belum menerima vaksinasi Covid-19.

“Percepatan vaksinasi terhadap anak-anak tidak hanya dilakukan di kota-kota besar seperti DKI Jakarta tetapi juga harus di seluruh daerah agar merata,” pungkas Nining.

Berita Terkait

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara
Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa
Haidar Alwi: Perubahan Pemerintahan Trump BUKAN Bom Waktu Bagi Ekonomi Indonesia.
Delegasi Israel Walkout, Ketua BKSAP DPR RI FPKS: Negara Dunia Dukung Palestina Merdeka
Haidar Alwi: Narasi Tempo Tentang Sufmi Dasco Ahmad Menyimpang dari Etika, dan Fakta Tak Lagi Jadi Landasan
Hasanuddin Siaga 98′ KPK dan Danantara
Terima Aduan Nelayan Soal Surabaya Waterfront Land, LaNyalla: Keadilan Harus Jadi Ukuran
GKR Hemas Dorong Jaringan Politik Perempuan Wujudkan Politik yang Implementatif

Berita Terkait

Monday, 21 April 2025 - 20:20 WIB

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 14 April 2025 - 10:34 WIB

Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa

Wednesday, 9 April 2025 - 19:32 WIB

Haidar Alwi: Perubahan Pemerintahan Trump BUKAN Bom Waktu Bagi Ekonomi Indonesia.

Wednesday, 9 April 2025 - 09:05 WIB

Delegasi Israel Walkout, Ketua BKSAP DPR RI FPKS: Negara Dunia Dukung Palestina Merdeka

Monday, 7 April 2025 - 18:06 WIB

Haidar Alwi: Narasi Tempo Tentang Sufmi Dasco Ahmad Menyimpang dari Etika, dan Fakta Tak Lagi Jadi Landasan

Berita Terbaru

Berita Utama

KRL Buatan Dalam Negeri Tiba, Siap Uji Coba

Monday, 21 Apr 2025 - 23:02 WIB

Ketua DPR RI Puan Maharani / foto ist

Politik

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 21 Apr 2025 - 20:20 WIB

Berita Utama

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 Apr 2025 - 18:16 WIB