DAELPOS.com – PT Pertamina Persero kembali menggelar ajang tahunan Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2021. Sebagai awal perhelatan AJP 2021, peserta insan pers diajak untuk mengikuti kegiatan Kongkow AJP 2021 secara daring pada Jumat, 22 Oktober 2021.
Hadir dalam kesempatan tersebut sebagai narasumber N. Syamsuddin Ch. Haesy atau biasa disapa Bang Sem untuk kategori cetak dan online, Bea Wiharta untuk kategori essay foto, dan Riza Primadi untuk kategori radio dan TV. Kegiatan dipandu langsung oleh Heppy Wulansari, Manager Media Communication PT Pertamina (Persero).
Pjs. SVP Corporate Communications & Investor Relations Fajriyah Usman dalam sambutannya mengatakan, “Saya sangat berbahagia sekali bertemu dengan rekan-rekan media di acara Kongkow AJP 2021. Terima kasih juga untuk narasumber dan dewan juri yang sudah hadir untuk berbagi tips dalam menghasilkan karya yang berkualitas.”
AJP tahun 2021 mengangkat tema ‘Energizing You’, dimana dari tagline tersebut Fajriyah menjelaskan bahwa Pertamina mengajak insan pers untuk mengangkat informasi mengenai hal-hal yang bersifat pelayanan, kepedulian, pengabdian, kontribusi perusahaan, keterbukaan, dan transpartasi atas kemajuan di bidang energi, CSR, pemberdayaan masyarakat, dan program mitra binaan untuk UMKM.
Salah satu narasumber yaitu Bang Sem membawakan materi refleksi AJP di tahun sebelumnya tahun 2020 dan menjelaskan tips membuat konten berita yang efektif. Bang Sem juga mengatakan bahwa di tahun 2020 topik yang diangkat peserta kebanyakan senada.
“Untuk evaluasi tahun 2020 sebagian besar data dan informasi tidak berbeda dengan press realease, peserta kurang narasumber, dan riset data pembanding. Oleh karena itu diperlukan varian angle dan usahakan topik yang diangkat tidak senada,” paparnya.
Para peserta tampak antusias dengan banyaknya pertanyaan yang masuk dan juga kuis yang dihadirkan di setiap akhir sesi. Fajriyah berharap kegiatan ini dapat menambah wawasan insan pers yang hadir dan meningkatkan kualitas karya di AJP 2021.