Jutaan Warga Hadiri Acara Amin, Waketum NasDem: Masyarakat Ingin Perubahan

Monday, 25 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kegiatan Jalan Gembira Bersama Bakal Calon Presiden Anies Rasyid Baswedan dan Bakal Calon Wakil Presiden Muhaimin Iskandar, di Jalan Sudirman, depan Monumen Mandala, Makassar, Minggu (24/9) dihadiri ratusan ribu masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel).

Warga dari berbagai kalangan, tumpah ruah memadati tempat acara. Bahkan, sejauh mata memandang, yang terlihat hanya massa yang tetap semangat menanti kedatangan Anies dan Gus Muhaimin (Amin).

Melihat antusiasme dan animo masyarakat Sulsel yang begitu besar, Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali tak bisa menyembunyikan kegembiraannya. Kata dia, acara ini menjadi kode jika warga Sulsel ingin perubahan.

“Kehadiran masyarakat Sulawesi Selatan pada hari ini menjadi tanda dan sinyal bahwa masyarakat Sulawesi Selatan ingin melakukan perubahan pada 2024,” ungkap Ahmad Ali dalam sambutannya di hadapan ratusan ribu warga di Sulsel.

Menurut Ali, acara jalan gembira bersama Anies dan Muhaimin sangat spektakuler, karena jumlah warga yang datang jauh lebih banyak daripada acara-acara yang pernah digelar di Makassar.

Dan yang membuat acara ini sangat istimewa adalah tidak ada bayar membayar warga untuk datang menghadiri acara. Hal itu bisa dilihat dari antusiasme masyarakat sejak awal sampai acara selesai tidak ada yang bubar.

“Semua tertib sampai selesai,” kagumnya.

Melihat semangat warga Sulsel yang begitu besar terhadap Anies-Muhaimin, Anggota Komisi III DPR ini mempunyai keyakinan jika pasangan yang didukung oleh NasDem, PKS dan PKB bisa memenangkan Pilpres 2024 di Sulawesi.

“Kita perjuangkan bapak Anies Baswedan dan Gus Muhaimin sebagai Presiden dan Wapres pada tahun 2024,” ajak Ali.

Lebih lanjut, politisi dari Palu ini menilai, pasangan Anies dan Muhaimin adalah generasi terbaik yang dimiliki oleh Indonesia saat ini.

See also  Ketum BM PAN: Target PAN Masuk 3 Besar Pemilu Mendatang

“Ini generasi terbaik yang ada pada hari ini, untuk itu, saya berharap banyak dari seluruh masyarakat Sulawesi Selatan, mari kita teguhkan hati, mari kita satukan hati kita, mari kita bulatkan tekad kita untuk memperjuangkan Anies dan Muhaimin pada Pemilu 2024,” katanya.

Sementara itu, Anies dalam sambutannya menyatakan ingin mewujudkan Indonesia yang lebih adil dan makmur. Dia menyebut biaya pendidikan, kesehatan dan pangan di Indonesia saat ini masih terbilang mahal.

“Ewako! Selamat pagi Makassar. Begitu banyak yang berkumpul sejauh mata memandang itu masyarakat Makassar, kita ingin Indonesia adil, kita ingin Indonesia makmur. Kita berjuang sama-sama, kita semua sedang berjuang bersama. Siap berjuang bersama? Apakah siap menyapa tetangga?,” kata Anies.

Berita Terkait

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput
Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa
Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”
Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar
HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas
Hadiri Ujian Terbuka AHY, LaNyalla Berharap Disertasi Menteri ATR/BPN Wujudkan Indonesia Emas
Haidar Alwi: Waspada Operasi Adu Domba, Untuk Memecah Belah Anak Bangsa.
Telaah Kritis Beredarnya Foto-Foto Calon Paket Pimpinan DPD RI bersama Presiden Terpilih Prabowo Subianto di sejumlah group WA

Berita Terkait

Tuesday, 19 November 2024 - 09:16 WIB

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput

Thursday, 14 November 2024 - 18:54 WIB

Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa

Tuesday, 12 November 2024 - 10:12 WIB

Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”

Monday, 28 October 2024 - 17:03 WIB

Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar

Monday, 28 October 2024 - 16:51 WIB

HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas

Berita Terbaru

Nasional

DPD RI, APDESI, dan KPPOD Bahas Tata Kelola Pemerintahan Desa

Friday, 22 Nov 2024 - 12:39 WIB