DAELPOS.com – Jaksa Agung RI. Dr, Burhanuddin membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Intelijen Tahun 2020 secara virtual dengan diikuti para Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) , Asisten Intelijen (As Intel) Dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) seluruh Indonesia ,senin (28/09/2020)
Hadir dalam pembukaan Rakernis Intelijen tersebut, Jaksa Agung Muda Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen Dr. Sunarta beserta para pejabat Eselon Dua, Eselon Tiga dan Eselon Empat dilingkungan Bidang Intelijen Kejaksaan Agung RI bertempat di Gedung B Badan Diklat Kejaksaan RI Ceger
Rapat Kerja Tehnis (Rakernis) Bidang Intelijen Tahun 2020 yang berlangsung selama 2 (dua) hari dari tanggal 28 sampai 29 September 2020 mengambil tema“ Meningkatkan Kapasitas Sumber Daya Manusia Intelijen Yang Unggul dan Berintegritas Demi Wujudkan Optimalisasi Kinerja” (RED)