Manfaatkan FABA, PLN Berhasil Tuntaskan Pembangunan Masjid di Jepara

Tuesday, 17 January 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PT PLN (Persero) terus memaksimalkan penggunaan sisa abu pembakaran batu bara pada PLTU atau Fly Ash Bottom Ash (FABA) untuk pembangunan infrastruktur masyarakat. Di Kabupaten Jepara, PLN mengubah FABA dari PLTU Tanjung Jati B untuk menjadi 10.000 paving block dan 6.000 batako untuk membangun masjid.

Penjabat (PJ) Bupati Jepara, Edy Supriyanta menyampaikan apresiasinya atas pemanfaatan sisa pembakaran batu bara PLTU untuk pembangunan Masjid Hidayatul Ilmi di Jepara. 

“Pemanfaatan FABA untuk pembangunan masjid tentunya sangat berguna dan sangat bermanfaat untuk masyarakat. Ini PLN Unit Induk Pembangkitan (UIK) Tanjung Jati B telah memberikan bantuan berupa paving dan batako dari FABA,” kata Edy. 

Edy mengatakan, masjid dengan luas bangunan 160 meter persegi ini semula merupakan sebuah musala kecil yang berada di tanah wakaf. Kondisinya cukup memprihatinkan dan warga seringkali merasa khawatir bila sewaktu-waktu bangunan musala roboh. 

Namun, setelah proses pembangunan yang berlangsung selama 7 bulan, masjid ini rampung dan dapat digunakan masyarakat untuk beribadah. —

Kapolres Jepara, Warsono juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pembangunan masjid ini. Secara khusus, dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada PLN. Sebab, PLN memberikan dukungan melalui FABA yang digunakan sebagai material pembangunan masjid. 

“Jajaran Polres Jepara mengucapkan terima kasih atas dukungan dari PLN UIK Tanjung Jati B yang mana telah memfasilitasi kami dengan FABA untuk proses pembangunan masjid ini. Dan alhamdulillah hari ini sudah selesai, ini berkat dukungan dari PLN Tanjung Jati B dengan olahan dari FABA yang digunakan untuk pembangunan Masjid Hidayatul Ilmi,” jelasnya. 

General Manager PLN UIK Tanjung Jati B, Hari Cahyono menjelaskan, dalam pembangunan masjid ini PLN memberikan bantuan material bahan bangunan berupa batako dan paving yang merupakan produk hasil dari pengolahan FABA PLTU Tanjung Jati B. 

See also  Persiapkan Munas IX: Kadin Indonesia Gelar Rapat Konsolidasi Anggota Luar Biasa

“Alhamdulillah PLN UIK Tanjung Jati B bisa berkontribusi dalam pembangunan masjid ini dengan memberikan bantuan material bahan bangunan berupa paving dan batako dari FABA,” pungkas Hari.

Berita Terkait

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI
Jasa Marga Raih Empat Penghargaan dalam Ajang Stellar Workplace Awards 2024
Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi
Pulihkan Hutan Bekas Tambang, Aksi Nyata Kelompok Tani Selamatkan Lingkungan Bersama BRI

Berita Terkait

Saturday, 23 November 2024 - 13:22 WIB

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU

Thursday, 21 November 2024 - 17:48 WIB

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

Thursday, 21 November 2024 - 09:09 WIB

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

Wednesday, 20 November 2024 - 17:36 WIB

Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

Wednesday, 20 November 2024 - 14:12 WIB

Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB

Daerah

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:15 WIB

Nasional

Menteri PANRB Paparkan Progres Penataan Organisasi KMP Hingga SAKP

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:11 WIB