Wujud Kepedulian, Kapolsek Cengkareng Cukur Langsung Rambut Para Tahanan

Wednesday, 13 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ada kegiatan unik di Polsek Cengkareng Polres Metro Jakarta Barat, pada Selasa (12/11/19) siang.Total sebanyak 30 tahanan pria yang mendekam di sel tahanan Polsek Cengkareng dikumpulkan oleh Kapolsek Cengkareng Kompol H Khoiri SH MH.

Para tahanan ini diminta untuk berbaris dan melepas kausnya‎. Bukan lantaran menjalani hukuman, para tahanan ini akan dicukur botak oleh Kompol Khoiri.

“Potong rambut terhadap para tahanan ini sesuai atensi dan perintah pimpinan khususnya dari Pak Kapolres Metro Jakarta Barat,” ujar Khoiri saat dikonfirmasi wartawan.

Khoiri mengatakan, potong rambut tahanan ini bentuk pengawasan terhadap mereka.

“Jadi, para tahanan yang ‎rambutnya sudah panjang dan tidak rapi kami potong supaya terlihat rapi,” terang Khoiri.

Uniknya, Kompol H Khoiri mencukur sendiri kepala para tahanan. Ia mengaku pernah ‎belajar mencukur rambut di Garut, Jawa Barat, dan Madura, Jawa Timur.

“Memang saya dulu sempat belajar cukur rambut selama tiga sampai empat bulan‎ di Garut dan Madura,” ungkap Kapolsek yang selalu dekat dengan wartawan.

Kompol H Khoiri menjelaskan, dalam pencukuran dilakukan terhadap 30 tahanan dari berbagai kasus, mulai dari tawuran, jambret, narkoba, hingga kasus lainnya.

Ia juga menegaskan, selain pencukuran dilakukan oleh tukang cukur Profesional, pencukuran ini juga dilakukan sendiri olehnya. Kebetulan sebelum mendaftar jadi polisi dirinya sempat belajar nyukur dari teman temannya yang berasal Garut dan Madura. Ilmu yang kemudian ia salurkan ke beberapa tahanan.

Melalui pencukuran yang dilakukan pihaknya. Kini tahanan bersih dan rapih, kondisi ini akan membuat ruang tahanan menjadi bersih, kutu-kutu dari rambut tak terlihat.

“Belum lagi kita bisa berhemat sampo,” tutupnya. (RED)

See also  Respon Cepat Polsek Kedokanbunder Diapresiasi FWJ Indonesia

Berita Terkait

Jasa Marga Sikat ODOL di Tol Belmera
Menhan Pimpin Langsung Penertiban Tambang Nikel Ilegal di Morowali
JJC dan Polisi Tertibkan Kendaraan Ilegal di Jalan Layang MBZ
Guru Tewas Diserang OTK, Sekolah Dibakar KKB, MPR for Papua Desak Aparat Usut Tuntas
Satgas Bea Cukai Dongkrak Pengawasan, Penindakan Capai Rp6,8 Triliun
HUT ke-80 TNI: Kapolri Perkuat Komitmen Sinergi ‘TNI-Polri untuk NKRI’
Tuntutan BEM UI Soal Polri Cenderung Emosional Ketimbang Rasional
BKSP DPD RI Minta Penyelidikan Tuntas Insiden Penembakan Staf KBRI di Peru

Berita Terkait

Friday, 28 November 2025 - 08:53 WIB

Jasa Marga Sikat ODOL di Tol Belmera

Thursday, 6 November 2025 - 16:48 WIB

Menhan Pimpin Langsung Penertiban Tambang Nikel Ilegal di Morowali

Thursday, 23 October 2025 - 18:33 WIB

JJC dan Polisi Tertibkan Kendaraan Ilegal di Jalan Layang MBZ

Wednesday, 15 October 2025 - 06:23 WIB

Guru Tewas Diserang OTK, Sekolah Dibakar KKB, MPR for Papua Desak Aparat Usut Tuntas

Monday, 6 October 2025 - 13:46 WIB

Satgas Bea Cukai Dongkrak Pengawasan, Penindakan Capai Rp6,8 Triliun

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Kementerian PU Lanjutkan Penanganan Bencana Sumbar

Friday, 28 Nov 2025 - 23:31 WIB

Ekonomi - Bisnis

Tiket Whoosh Libur Akhir Tahun: Mulai Rp250.000

Friday, 28 Nov 2025 - 21:27 WIB