PKS Targetkan Raih 15 Persen Suara Pemilu 2024

Thursday, 18 March 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS, Aboe Bakar Alhabsyi / Net

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS, Aboe Bakar Alhabsyi / Net

 DAELPOS.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menargetkan dapat 15 persen suara pada Pemilu 2024 mendatang.

Hal ini dikatakan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS, Aboe Bakar Alhabsyi dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PKS 2021, di Jakarta, Kamis (18/3/2021).

Menurutnya, target tersebut dipatok PKS berdasarkan survei yang dilakukan internal.

“Target 2024 kalau secara elektoral kita berharap minimal di 15 persen, itu hasil survei kita, hasil hitungan-hitungan kita,” kata Aboe. 

PKS baru selesai menggelar rakernas selama 18 hari secara daring dan luring. Ia meyakini melalui rakernas panjang tersebut PKS bisa meraih suara lebih dari 15 persen.

“Tapi kalau pendekatan rakernas seperti ini kita bekerja keras, rasanya Allah akan bantu tuh. Moga-moga lebih dari 15 persen seperti apa yang kita lihat dari pihak ketiga,” ujarnya.

Selain itu, PKS juga menargetkan 2024 mendatang bisa mengusung calon presiden dari kader PKS. Aboe menyebut, PKS saat ini sudah mengantongi sejumlah nama yang akan dipersiapkan untuk pilpres 2024. Namun masih merahasiakan lantaran PKS masih melakukan seleksi internal terkait-nama itu.

“Kita sudah menyiapkan tokohnya. Pasti kita tidak akan lebih dari satu dan kita tidak akan pilih dari yang lain kecuali dari PKS,” ungkapnya.

See also  Suevei SMRC: PDI-P dan Gerindra Bersaing Ketat di Jawa Barat

Berita Terkait

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat
Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin
Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang
Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam
Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat
Aktifkan Kembali Partai Patriot
Tutup Munas PKS, Prabowo: Politik Adalah Upaya Memperbaiki Kehidupan Rakyat
Direktur HAI: Istana Jangan Diam Isu Pergantian Kapolri Harus Segera Diluruskan

Berita Terkait

Wednesday, 31 December 2025 - 14:05 WIB

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

Friday, 19 December 2025 - 22:57 WIB

Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin

Monday, 15 December 2025 - 20:31 WIB

Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang

Thursday, 4 December 2025 - 09:04 WIB

Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam

Monday, 10 November 2025 - 20:04 WIB

Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat

Berita Terbaru