Bersama Grab, Pertamina Hadirkan Layanan Pesan Antar BrightGas Melalui GrabMart

Friday, 17 March 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat menjadi fokus utama setiap perusahaan saat ini, salah satunya adalah Pertamina. Melalui Pertamina Delivery Service (PDS) masyarakat dapat menikmati layanan pesan antar dalam pembelian produk BrightGas serta produk Pertamina lainnya.

Sebagai bentuk peningkatan pelayanan kepada pelanggan, Pertamina bersama Grab hadirkan platform tambahan dalam memudahkan pembelian produk Pertamina khususnya BrightGas melalui GrabMart.

Kegiatan peluncuran yang ditandai dengan pemotongan pita dan penyerahan jaket PDS Pertamina dan Grab kepada driver serta pemberian bingkisan kepada beberapa konsumen di SPBU 24.351.125 Kota Bandar Lampung pada Kamis (16/3).

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Regional Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan mengatakan layanan ini bertujuan memudahkan para pelanggan setia Pertamina untuk mendapatkan produk-produk Pertamina khususnya BrightGas.

“Melalui kerja sama dalam peningkatan kualitas layanan penjualan produk Pertamina ini, kami berharap dapat menghadirkan solusi dan kemudahan bagi konsumen, dalam hal ini pembelian produk BrightGas,” ungkap Nikho.

Pada peluncuran tersebut juga disertai dengan konvoi dari SPBU 24.351.125 menuju Kantor Grab yang akan melewati beberapa titik lokasi dengan harapan dapat meningkatkan awareness masyarakat terhadap program ini.

Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel akan terus memenuhi kebutuhan Energi di masyarakat. Jika ada konsumen yang membutuhkan informasi atau memberikan masukan dan saran dapat menghubungi kontak Pertamina 135.

See also  Sistem Mutasi ASN Antar Pemda Dipermudah, Kemendagri Hadirkan Mesin Anjungan Mutasi “Simudah”

Berita Terkait

Sri Mulyani Masuk Dewan Direksi Gates Foundation
Menag–Menkeu Bahas Ekonomi Syariah demi Kesejahteraan Rakyat
Pramono Tanggapi Insiden Tunanetra Jatuh ke Got di Halte CSW
Pemprov DKI Mulai Tata Jalan Rasuna Said, 109 Tiang Monorel Dibongkar
Kementerian PU Percepat Penanganan Tanggul Jebol di Sejumlah Wilayah Jawa Tengah
BPBD DKI Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem 14–17 Januari 2026
PLN Icon Plus Perkuat Dukungan Infrastruktur Kendaraan Listrik dan SCADA di Jakarta Raya
PLN Icon Plus Lakukan Pemeliharaan Infrastruktur Jaringan di Bali

Berita Terkait

Thursday, 15 January 2026 - 11:56 WIB

Sri Mulyani Masuk Dewan Direksi Gates Foundation

Thursday, 15 January 2026 - 11:46 WIB

Menag–Menkeu Bahas Ekonomi Syariah demi Kesejahteraan Rakyat

Thursday, 15 January 2026 - 11:41 WIB

Pramono Tanggapi Insiden Tunanetra Jatuh ke Got di Halte CSW

Wednesday, 14 January 2026 - 14:50 WIB

Pemprov DKI Mulai Tata Jalan Rasuna Said, 109 Tiang Monorel Dibongkar

Wednesday, 14 January 2026 - 14:35 WIB

Kementerian PU Percepat Penanganan Tanggul Jebol di Sejumlah Wilayah Jawa Tengah

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Masuki 2026, Menkeu Purbaya Dorong Pertumbuhan Ekonomi Berkualitas

Thursday, 15 Jan 2026 - 16:55 WIB