Jelang Lebaran, Satpol PP DKI Gelar Patroli Cipta Kondisi

Tuesday, 9 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban Kota Jakarta menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 H, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI bekerja sama dengan jajaran Kepolisian dan TNI menggelar patroli cipta kondisi di wilayah DKI Jakarta. Kepala Satpol PP DKI Arifin mengatakan, pengamanan secara intensif dilakukan untuk mencegah tindakan yang dapat merugikan masyarakat, seperti aksi konvoi yang berpotensi menimbulkan tawuran.

 “Pengamanan dilakukan oleh Satpol PP bersama aparat Kepolisian dan TNI terhadap aksi konvoi para pelajar di jalanan. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tawuran antarpelajar,” ujar Arifin di Jakarta, Senin (8/4).

Lebih lanjut, Arifin mengatakan, Satpol PP bersama TNI-Polri berhasil mengamankan 132 pelajar dan mengamankan barang bukti yang terdiri dari 51 sepeda motor, 17 petasan, dan delapan bendera pada Minggu (7/4). Ia mengungkapkan, ratusan pelajar tersebut diamankan karena terbukti membawa petasan dan bendera, serta melakukan aksi konvoi yang berpotensi tawuran.

“Ratusan pelajar dan barang bukti tersebut dibawa ke Polsek Tanah Abang, Jakarta Pusat, dan Polsek Cengkareng, Jakarta Barat, untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kami mengamankan pelajar paling banyak di wilayah Kota Jakarta Pusat sebanyak 107 pelajar dan Kota Jakarta Barat sebanyak 25 pelajar,” imbuh Arifin.

Pada kegiatan tersebut, Satpol PP DKI Jakarta berhasil membubarkan konvoi kendaraan yang berada di Jalan Kyai Tapa dan Jalan Lada, Jakarta Barat. Patroli petugas Satpol PP Kota Jakarta Timur bersama unsur TNI-Polri juga berhasil membubarkan konvoi sekumpulan pemuda di sekitar kawasan Jalan Pemuda dan Jalan Matraman Raya. Arifin berpesan, agar para pejalar dan pemuda di Jakarta dapat menjaga suasana tetap kondusif, aman, dan tertib selama bulan Ramadan, terutama menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 H.

See also  KPK Terima Kunjungan Kedutaan Besar Austria

“Mari kita menahan diri dan saling menghormati dalam pelaksanaan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini. Bersama kita jaga situasi tetap tertib dan kondusif dalam menghadapi perayaan Idulfitri dan libur Lebaran,” pungkasnya.

Berita Terkait

JJC dan Polisi Tertibkan Kendaraan Ilegal di Jalan Layang MBZ
Guru Tewas Diserang OTK, Sekolah Dibakar KKB, MPR for Papua Desak Aparat Usut Tuntas
Satgas Bea Cukai Dongkrak Pengawasan, Penindakan Capai Rp6,8 Triliun
HUT ke-80 TNI: Kapolri Perkuat Komitmen Sinergi ‘TNI-Polri untuk NKRI’
Tuntutan BEM UI Soal Polri Cenderung Emosional Ketimbang Rasional
BKSP DPD RI Minta Penyelidikan Tuntas Insiden Penembakan Staf KBRI di Peru
KADI Mulai Penyelidikan Antidumping Terhadap Impor Besi dan Baja dari Tiongkok
Haidar Alwi: Insiden Ojol Terlindas Adalah Duka Bersama, Kapolri Sudah Tunjukkan Kepemimpinan Moral

Berita Terkait

Thursday, 23 October 2025 - 18:33 WIB

JJC dan Polisi Tertibkan Kendaraan Ilegal di Jalan Layang MBZ

Wednesday, 15 October 2025 - 06:23 WIB

Guru Tewas Diserang OTK, Sekolah Dibakar KKB, MPR for Papua Desak Aparat Usut Tuntas

Monday, 6 October 2025 - 13:46 WIB

Satgas Bea Cukai Dongkrak Pengawasan, Penindakan Capai Rp6,8 Triliun

Sunday, 5 October 2025 - 21:53 WIB

HUT ke-80 TNI: Kapolri Perkuat Komitmen Sinergi ‘TNI-Polri untuk NKRI’

Wednesday, 10 September 2025 - 12:09 WIB

Tuntutan BEM UI Soal Polri Cenderung Emosional Ketimbang Rasional

Berita Terbaru

Berita Utama

Menteri Dody Tekankan Tiga Pilar Kesiapsiagaan Nataru 2025/2026

Wednesday, 5 Nov 2025 - 10:07 WIB

Nasional

Kemen PU Wujudkan Asta Cita: Fondasi Keadilan dan Keberlanjutan

Wednesday, 5 Nov 2025 - 10:04 WIB